POSKOTA.CO.ID - Masyarakat dunia maya masih ramai memperbincangkan kasus dugaan pelecehan seksual oleh seorang dokter kandungan di Garut.
Aksi tak senonoh itu terekam dalam CCTV dan tersebar luas di media sosial seperti Instagram dan X, menimbulkan kemarahan publik.
Dalam video yang beredar, terlihat dokter tersebut memeriksa pasien dengan alat USG.
Namun yang membuat geram, gerakan tangan pelaku tampak menyentuh bagian sensitif tubuh korban secara tidak pantas selama proses pemeriksaan kehamilan.
Tindakan Cepat Kepolisian Garut
Menanggapi laporan tersebut, aparat dari Polres Garut langsung bergerak cepat. Dokter kandungan yang diduga sebagai pelaku diamankan pada Selasa, 15 April 2025.
Melansir laman resmi RRI, diketahui bahwa Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KemenPPA) berkoordinasi dengan UPTD PPA yang bersinggungan pula dengan Polres Garut dan tim majelis profesi.
"Untuk proses hukumnya masih dalam tahap penyidikan oleh Polres Garut. Pelaku sendiri saat ini sudah pulang dari umroh dan sudah ditahan," jelas Ratna Oeni Cholifah Asisten Deputi Penyediaan Layanan Perempuan Korban Kekerasan KemenPPA dikutip pada Rabu, 16 April 2025.
Saat ini, telah teridentifikasi dua orang korban yang melapor ke posko pengaduan bersama Polres Garut dan Polda Jabar.
Diduga jumlah korban masih bisa bertambah seiring berkembangnya penyelidikan.
Baca Juga: Pemerintah Gencarkan Operasi Gabungan Antisipasi Kebakaran Hutan dan Lahan, Fokus Awal di Riau