Pemain Timnas Indonesia, Sandy Walsh kembali dicadangkan Yokohama Marinos. (Sumber: X/@prompt_fmarinos)

OLAHRAGA

Info Live Streaming J1 League: Yokohama Marinos vs Shimizu S-Pulse, Bek Timnas Indonesia Sandy Walsh di Bangku Cadangan

Rabu 16 Apr 2025, 15:49 WIB

POSKOTA.CO.ID - Yokohama F. Marinos akan menjamu Shimizu S-Pulse dalam lanjutan J1 League 2025 pada Rabu, 16 April 2025.

Pertandingan ini menjadi sorotan, terutama terkait peluang tampilnya bek Timnas Indonesia, Sandy Walsh, yang belum mendapatkan menit bermain dalam tiga laga terakhir.​

Pertandingan ini menjadi kesempatan bagi Yokohama Marinos untuk bangkit dan meraih kemenangan kedua mereka di musim ini.

Saat ini Yokohama Marinos masih terjebak di zona degradasi J1 League dengan baru meraih 8 poin dari 10 laga.

Baca Juga: Pengakuan Ibu Mees Hilgers, Kaget Anaknya Pilih Bela Timnas Indonesia

Sandy Walsh Jadi Cadangan

Namun untuk pertandingan ini, Sandy terdaftar di bench dan akan memulai laga dari bangku cadangan.

Sejak bergaung dengan klub Jepang tersebut pada Januari 2025 lalu, mantan pemain KV Mechelen tersebut sudah bermain sebanyak 8 kali.

Diharapkan bek kanan Timnas Indonesia tersebut diturunkan meski jadi pemain pengganti di laga ini.

Kehadiran Sandy di Yokohama Marinos terbukti cukup efektif. Selain beberapa kali menambal posisi bek tengah, dari 8 penampilan sebelumnya ia berkonstribusi dengan sumbangsih 1 assist.

Baca Juga: Menpora Sebut Lolos Piala Dunia Jadi Harga Mati Bagi Timnas Indonesia Usai PSSI Dapat Anggaran Dana Terbesar dari Pemerintah

Performa Kedua Tim

Yokohama Marinos mengawali musim dengan hasil kurang memuaskan hingga di pekan ke-10 kini masih berkutuat di zona degradasi.

Dari dua pertandingan awal, mereka hanya meraih satu poin setelah bermain imbang 1-1 melawan Albirex Niigata dan kalah 0-1 dari Sanfrecce Hiroshima.

Sementara itu Shimizu S-Pulse yang baru promosi ke J1 League musim ini, menunjukkan performa yang cukup stabil.

Mereka berhasil meraih satu kemenangan dan satu hasil imbang dalam dua laga awal, menempatkan mereka di posisi yang lebih baik dibandingkan Yokohama Marinos.

Info Live Streaming

Sejauh ini, tidak ada platform resmi di Indonesia yang menayangkan laga antara Yokohama Marinos vs Shimizu S-Pulse.

Namun, Anda bisa memantau live score antara Yokohama Marinos vs Shimizu S-Puls dengan klik link di bawah. Kick-off berlangsung pada Rabu 16 April 2025 pukul 17.00 WIB,

Live Score Yokohama Marinos vs Shimizu S-Pulse

Tags:
Yokohama Marinos vs Shimizu S-PulseYokohama MarinosJ1 LeagueIndonesiaTimnasSandy Walsh

Wildan Apriadi

Reporter

Wildan Apriadi

Editor