POSKOTA.CO.ID - Pengacara kondang Hotma Sitompul meninggalkan duka yang mendalam di dunia advokat di Indonesia.
Hotma Sitompul meninggal dunia pada hari ini, Rabu, 16 April 2025 di ruang ICU Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Kencana, Jakarta.
Pengacara tersebut semasa hidupnya telah menangani dan membela beberapa kasus artis di Indonesia.
Adapun sederet artis Tanah Air yang sempat dibela dan kasusnya ditangani oleh Hotma Sitompul, sebagai berikut:
Baca Juga: Hotma Sitompul Tutup Usia, Berikut Deretan Kasus Besar yang Pernah Ditanganinya
1. Kasus Narkoba Raffi Ahmad
Hotma sempat menjadi kuasa hukum Raffi Ahmad yang sempat terlibat dalam kasus penyalahgunaan narkoba pada 2013 silam.
Raffi Ahmad ditangkap BNN di kediamannya di Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Saat itu, Hotma meminta kliennya tidak perlu menjalani rehabilitasi.
Menurutnya, saat itu menilai adanya kejanggalan dalam kasus tersebut. Ia memeriksa Raffi tidak terbukti ada zat narkoba di dalam tubuh suami Nagita Slavina itu.
Baca Juga: Hotma Sitompul Meninggal Dunia di Usia 75 Tahun, Diduga Sudah Sakit Sejak Lama
2. Kasus Baim Wong
Pada 2019 silam, Hotma menangani sebuah kasus perdata Baim Wong dengan QQ Production milik Astrid atas dugaan penipuan.
Baim dan Lucky Perdana dilaporkan oleh Astrid dari manajemen artis QQ Production.
3. Kasus KDRT Rizky Billar dan Lesti Kejora
Baca Juga: Intip Profil Hotma Sitompul Pengacara Tersohor yang Dikabarkan Tutup Usia Hari Ini
Kasus yang sempat menghebohkan publik saat itu, peran Hotma sangat berkontribusi untuk mendamaikan rumah tangga Rizky Billar dan Lesti Kejora.
Saat itu, Rizky Billar ditetapkan sebagai tersangka atas kasus dugaan melakukan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) terhadap Lesti.
Hingga akhirnya, kasus tersebut ditutup dengan damai dan Lesti bisa memaafkan Rizky atas perbuatannya. Aktor itu juga berjanji tidak akan mengulangi kejadian yang sama.