Hentikan Masak Sayuran dengan Cara Ini, Ternyata Tidak Baik untuk Jantung Loh!

Rabu 16 Apr 2025, 21:57 WIB
Cara masak sayuran yang tidak baik untuk kesehatan jantung. (Sumber: Pexels/Ella Olsson)

Cara masak sayuran yang tidak baik untuk kesehatan jantung. (Sumber: Pexels/Ella Olsson)

POSKOTA.CO.ID - Hentikan memasak sayuran dengan cara yang sering dilakukan ini. Menurut penelitian, ternyata tidak baik untuk jantung loh!

Meskipun sayuran memang baik untuk tubuh dan kesehatan jantung, namun jika pengolahannya salah, maka bisa membahayakan.

Cukup banyak orang yang tidak menyadarinya dan akan menimbulkan risiko. Apalagi menggunakan bahan seperti garam berlebihan dan tinggi lemak.

Baca Juga: Minum Teh Serai Bisa Terhindar Risiko Kanker! Berikut Manfaat Lainnya yang Harus Diketahui

Mengutip dari lama All Recipes, berikut ini beberapa cara memasak sayur yang tidak baik untuk kesehatan jantung. Apakah Anda sering melakukannya?

Cara Masak Sayuran yang Tidak Baik untuk Jantung

1. Pakai Minyak Kelapa Berlebihan

Minyak kelapa memang sehat, namun juga mengandung lemak jenuh yang tinggi. Apabila dikonsumsi berlebihan, dapat meningkatkan kadar kolesterol jahat (LDL) dalam darah.

Alternatifnya, bisa menggunakan minyak zaitun, kanola, atau minyak alpukat yang kaya lemak tak jenuh dan lebih ramah untuk jantung.

Baca Juga: Betis Sering Mengalami Kram? Begini Cara Ampuh Mengatasinya

2. Garam yang Terlalu Banyak

Menambahkan garam terlalu banyak ke dalam masakan sayuran dapat meningkatkan tekanan darah dengan cepat. Hal ini menjadi penyebab utama serangan jantung dan stroke.

Gantilah dengan rempah-rempah alami, seperti jahe, kunyit, bawang putih, atau perasan jeruk nipis untuk memberikan rasa tanpa membahayakan kesehatan jantung.

3. Sering Ditumis dengan Banyak Minyak

Cara memasak sayuran dengan menumis adalah salah satu yang termudah dan cepat. Akan tetapi, jangan terlalu menambahkan minyak terlalu banyak karena sayuran dapat menyerap lemak yang tak diperlukan tubuh.

Berita Terkait

News Update