Proses pemilihan resep dilakukan secara objektif dan melibatkan pencicipan oleh beberapa pihak, termasuk dirinya dan partner bisnisnya.
Lebih lanjut, Tretan membeberkan bahwa keputusan untuk mundur dari kerja sama justru datang dari King Abdi sendiri. Ia pun mengungkapkan sejumlah bukti untuk mendukung pernyataan tersebut.
Setelah video klarifikasi tersebut dirilis, warganet pun berbondong-bondong mengomentari akun media sosial King Abdi.
Banyak dari mereka yang mempertanyakan versinya dan menyatakan dukungan pada Tretan Muslim. Beberapa komentar bahkan menyindir King Abdi karena dianggap menggiring opini publik.
Dari pantauan Poskota, ribuan komentar telah membanjiri unggahan terbaru King Abdi, dengan banyak yang mengaitkannya dengan pernyataan Tretan Muslim. Isu ini pun masih terus berkembang seiring semakin banyaknya respons dari publik dunia maya.