"Penduduk Lebak ada 1,5 juta jiwa, jadi akhirnya itu 1 banding seribu. Kita harusnya punya 1.500 tempat tidur pasien. Cuma yang tersedia baru 754 tempat tidur," tuturnya.
Budi menambahkan, pembangunan RSUD ini akan dilakukan secara bertahap, mengingat masih ada banyak kajian yang perlu diselesaikan.
"Tidak sekaligus, rencana pembangunan RSUD itu secara bertahap. Dan sebelum itu juga perlu melakukan kajian-kajian terlebih dahulu," tambahnya.