156 Ribu Orang Terima Berkah Ramadan Berbagi Bersama BSI Maslahat

Rabu 16 Apr 2025, 11:57 WIB
Berbagi keberkahan dan kemaslahatan selama Bulan Ramadan 1446 H bersama BSI Maslahat untuk 155.904 penerima manfaat di seluruh Indonesia. (Sumber: Dok. BSI Maslahat)

Berbagi keberkahan dan kemaslahatan selama Bulan Ramadan 1446 H bersama BSI Maslahat untuk 155.904 penerima manfaat di seluruh Indonesia. (Sumber: Dok. BSI Maslahat)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Selama bulan Ramadan 1446 H, BSI Maslahat mengadakan sejumlah program berbagi kepada masyarakat di seluruh Indonesia.

Program berbagi itu disalurkan BSI Maslahat kepada 155.904 penerima manfaat melalui sembilan kantor perwakilan yaitu Aceh, Medan, Palembang, Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya, Banjarmasin, dan Makassar.

Beberapa layanan dan programnya yaitu mencakup berbagi takjil buka puasa, berbagi THR Yatim, berbagi paket lebaran dhuafa, layanan zakat fitrah dan fidyah, sedekah Qur’an untuk orang tua, posko mudik, dan mudik disabilitas serta dhuafa.

1. Berbagi Paket Takjil dan Buka Puasa

Sebanyak 82 ribu paket berbagi paket takjil dan buka puasa dibagikan di 5 titik stasiun kereta di Jakarta, masjid, panti asuhan, rumah sakit dan pesantren.

Baca Juga: Mitra Tak Kunjung Dibayar, Pemerintah Diminta Evaluasi Program MBG

Diramaikan juga oleh seorang Influencer Muslimah Assyifa Zahra yang turut membagikan 1.500 paket berbuka untuk masyarakat umum di area Stasiun Sudirman.

2. Berbagi THR dan Belanja Yatim

Penyaluran untuk 19,4 ribu anak yatim pada program Berbagi THR Yatim dan Belanja Yatim. Belanja yatim menjadi momen anak yatim untuk belanja berbagai kebutuhan lebaran. Seperti baju, sepatu, tas dan jilbab dari beberapa Departement Store yang ada di Jakarta.

3. Berbagi Paket Lebaran Dhuafa

Berbagi berkah paket sembako dhuafa untuk 14 ribu lebih penerima manfaat di area Jabodetabek. Paket tersebut berisikan minyak, tepung, beras, gula, sarden dan sebagainya.

4. Layanan Zakat Fitrah & Fidyah

Menyalurkan zakat fitrah dan fidyah untuk 24 ribu penerima manfaat di seluruh Indonesia. Selain itu BSI Maslahat juga menyalurkan zakat fitrah sebanyak 200 Shekel atau senilai Rp178.400.000,- yang diberikan kepada 52 keluarga pengungsi di Camp Pengungsian dekat RS. Al Shifa, Kota Gaza, Jalur Gaza.

Baca Juga: Evaluasi Pengelolaan Mudik 2025, Korlantas Tekankan Tiga Poin

5. Mudik Disabilitas dan Dhuafa

BSI Maslahat memberangkatkan 379 pemudik yang terdiri dari masyarakat dhuafa, tahfiz, dan penyandang disabilitas melalui moda transportasi bus, kereta api, dan pesawat. Program Mudik Berkah mencakup rute Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Sumatera. Setiap pemudik mendapatkan atribut mudik seperti topi dan kaos, serta fasilitas tambahan berupa snack dan uang saku.

6. Posko Mudik

Berita Terkait

News Update