Menurutnya, proses seleksi CPNS berikutnya masih akan menunggu arahan dari Presiden Prabowo Subianto, terlebih setelah adanya penambahan Kementerian dan lembaga di era kepemimpinan Presiden RI ke-8 tersebut.
"Sangat mungkin (CPNS dibuka tahun 2025). Tapi sampai kita harus menyelesaikan yang CPNS (2024), kita harus selesaikan dulu nih supaya enggak numpuk dan yang daftar juga enggak bingung," ungkapnya.
Bagi masyarakat yang berminat untuk mengikuti seleksi, diharapkan untuk tidak terpengaruh dengan berita simpang siur yang beredar di internet.
Pantau langsung informasi resmi terkait dengan pendaftaran CPNS 2025 ini melalui sumber terpercaya dan ikuti update dari pemerintah melalui beberapa opsi berikut:
- Website BKN: www.bkn.go.id
- Portal KemenPANRB: www.menpan.go.id
- Akun Media Sosial Resmi: Akun BKN dan Kemenpan-RB di platform media sosial
- Portal SSCASN: sscasn.bkn.go.id
Itulah tadi infomrasi terbaru apakah pendaftaran seleksi CPNS 2025 akan dibuka atau tidak, semoga bermnafaat.