POSKOTA.CO.ID - Pemerintah melakukan berbagai upaya agar bantuan sosial (bansos) yang disalurkan dapat diterima secara tepat sasaran.
Satu di antara upaya tersebut adalah melakukan ground check atau verifikasi lapangan melalui para pendamping sosial.
Melansir dari laman resmi Kementerian Sosial RI, tahapan grond check melibatkan lebih dai 33 ribu pendamping bansos.
Proses ground check dilakukan untuk memastikan bahwa bantuan benar-benar sampai kepada keluarga yang berhak menerimanya sesuai basis data.
Baca Juga: Cara Cek NISN Online untuk Bansos PIP 2025
Pada 2025, pemerintah telah mengganti basis data dari Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) menjadi Data Tunggal Sosial Ekonomi Nasional (DTSEN).
DTSEN merupakan sistem sumber data terpadu yang diluncurkan pemerintah Indonesia untuk mengntegrasikan data sosial dan ekonomi penduduk.
Beberapa lembaga berkolaborasi membentuk DTSEN, di antaranya Badan Pusat Statistik (BPS), Kementerian Sosial (Kemensos), Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), dan Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas)
Ground check menjadi langkah penting dalam penyaluran bansos seperti Program Kelarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) sesuai DTSEN.
Baca Juga: Cek NIK KTP Anda, Saldo Dana Bansos BPNT 2025 Tahap 2 Segera Cair
Pencairan Bansos PKH dan BPNT Tahap 2
Bansos PKH dan BPNT dilakukan secara bertahap per tiga bulan sekali. Saat ini, jadwal penyaluran sudah memasuki triwulan kedua.
Kementerian Sosial RI memiliki aplikasi Cek Bansos yang memungkinkan masyarakat mengecek status bantuan serta melaporkan perubahan kondisi ekonomi mereka, sehingga pendataan lebih akurat dan responsif.
Berikut jadwal pencairan PKH dan BPNT 2025 beserta cara melakukan pengecekan via aplikasi.
Jadwal Pencairan Bansos
- Tahap 1: Januari, Februari, Maret
- Tahap 2: April, Mei, Juni
- Tahap 3: Juli, Agustus, September
- Tahap 4: Oktober, November, Desember
Cara Cek Bansos via aplikasi
- Unduh aplikasi Cek Bansos di Play Store
- Login atau buat akun baru menggunakan data NIK KTP hingga email
- Verifikasi akun via email atau kode OTP yang dikirim
- Masuk ke menu utama
- Pilih opsi Cek Bansos
- Masukkan informasi yang sesuai yang diminta oleh aplikasi
- Ketuk Cari untuk melihat status penerima manfaat