POSKOTA.CO.ID - Gelandang timnas Indonesia U17 Nazriel Alvaro kini mendapatkan sorotan serius dari pelatih Persib Bandung Bojan Hodak yang tampil impresif selama turnamen Piala Asia U17 2025.
Nazriel yang selalu dimainkan menjadi pemain inti oleh coach Nova Arianto pelatih timnas Indonesia U17, selalu memberikan penampilan terbaiknya di lini tengah.
Meskipun langkah timnas Indonesia U17 harus terhenti di babak 8 besar Piala Asia U17. Garuda mencatatkan sejarah lolos ke Piala Dunia U17 2025 Qatar.
Baca Juga: Jadwal Lengkap 8 Besar Piala Asia U17 2025, Indonesia vs Korea Utara
Bojan Hodak tak menutup kemungkinan Nazriel dan satu pemain lagi yang ada di timnas Indonesia U17 meski jarang main yaitu Muhammad Rhaka Syafaka Bilhuda mendapatkan peluang bisa bergabung bersama tim Persib senior.
"Jika dia tampil bagus maka bisa ikut beberapa sesi latihan. Tentu saja ini akan menjadi level berbeda baginya. Tapi kami hanya perlu melihat secepat apa dia bisa beradaptasi," Ujar Bojan dilansir di situs resmi Persib.
Meski ada kesempatan, Nazriel butuh waktu adaptasi bisa masuk skuad Persib senior namun tak menutup kemungkinan jika Nazriel terus menampilkan terbaiknya bisa menjadi pemain seperti Beckham Putra.
Beckham Putra yang kini menjadi pemain inti di skuad Persib Bandung menitih karirnya dari Persib junior kelompok umur.
Bermain terus konsisten dengan penampilan terbaiknya, kini Beckham menjadi pemain dipercaya Bojan Hodak untuk mengisi pos penyerang sayap Maung Bandung.
Sosok Nazriel pun, bisa mengikuti langkah Beckham bersama Persib Bandung.
Nazriel yang kini berada di akademi Persib menjadi pemain produk lokal yang tampil bagus bersama Timnas Indonesia U17.
Nazriel pun pada bulan September siap menjadi skuad timnas Indonesia U17 di pentas Piala Dunia U17 2025 di Qatar.
Nazriel dipercaya pelatih Nova Arianto untuk mengisi lini tengah Timnas Indonesia U17.