POSKOTA.CO.ID - Timnas Indonesia U-17 harus mengakhiri perjalanannya di Piala Asia U-17 2025 setelah mengalami kekalahan telak 0-6 dari Korea Utara.
Langkah Garuda Muda terhenti di babak perempat final yang berlangsung di King Abdullah Sports City, Jeddah, Senin 14 April 2025 malam WIB.
Kekalahan ini menjadi pukulan berat bagi skuad Nova Arianto yang sebelumnya tampil impresif di fase grup.
Selama babak grup, Evandra Florasta cs berhasil mengalahkan Korea Selatan 1-0, Yaman 4-1, dan Afghanistan 2-0.
Baca Juga: Persita Akhiri Tren Negatif, Toha: Kemenangan Ini Buah Evaluasi dan Kerja Keras Tim
Apresiasi untuk Garuda Muda
Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, menyampaikan permintaan maaf atas hasil tersebut. Melalui akun Instagram pribadinya, Nova menulis,
"Saya minta maaf akhirnya perjalanan kami di Piala Asia U-17 harus terhenti di babak 8 besar." tulis coach Nova.
Meski demikian, ia tetap memberikan apresiasi tinggi kepada para pemain yang telah berjuang keras sepanjang turnamen.
Kendati harus tersingkir dari turnamen, Timnas Indonesia U-17 telah memastikan diri lolos ke Piala Dunia U-17 2025 yang akan digelar di Qatar pada November mendatang.
Kekalahan dari Korea Utara menjadi pelajaran berharga bagi skuad Garuda Asia dalam menghadapi persaingan di level internasional.
Dengan waktu persiapan yang masih ada, diharapkan Timnas Indonesia U-17 dapat memperbaiki performa dan tampil lebih baik di Piala Dunia U-17 nanti.
Baca Juga: Daftar Negara Kuat yang Potensial Jadi Lawan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-23 2026
Semifinal Piala Asia U-17 2025
Empat tim yang berhasil melaju ke semifinal adalah Korea Utara, Korea Selatan, Jepang, dan Uzbekistan.
Pertandingan semifinal akan mempertemukan pemenang dari perempat final pertama melawan pemenang perempat final kedua, serta pemenang perempat final ketiga melawan pemenang perempat final keempat.
Pertandingan final dijadwalkan berlangsung pada Minggu, 20 April 2025. Seluruh pertandingan babak semifinal dan final Piala Asia U-17 2025 akan diselenggarakan di Arab Saudi.
Jadwal Pertandingan Semifinal
- Kamis, 17 April 2025: Arab Saudi vs Korea Selatan
- Jumat, 18 April 2025: Uzbekistan vs Korea Utara