POSKOTA.CO.ID - Jadwal final four Proliga 2025 akan digelar mulai Kamis, 17 April 2025 di GOR Jayabaya, Kediri, Jawa Timur.
Kompetisi bola voli paling bergengsi di Indonesia, Proliga memasuki fase krusial dengan menggelar babak final four di sektor putra dan putri.
Di babak final four, empat tim putra dan putri akan bertarung memperebutkan tiket ke babak final Proliga 2025.
Di sektor putra, juara bertahan Jakarta Bhayangkara Presisi akan bertarung melawan Jakarta LavAni Livin Transmedia, Surabaya Samator dan Palembang Bank Sumsel Babel.
Sedangkan di sektor putri, final Proliga 2025 melibatkan Jakarta Popsivo Polwan, Jakarta Pertamina Enduro, Jakarta Electric PLN, dan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia.
Final four Proliga 2025 digelar di tiga kota yakni Kediri untuk pekan pertama, Semarang (pekan 2) dan Solo (pekan 3) yang berlangsung 17 April sampai 4 Mei 2025.
Di babak final Proliga 2025, setiap tim akan saling berhadapan sebanyak dua kali. Artinya masing-masing tim melakoni enam pertandingan.
Tim peringkat 1 dan 2 di sektor putra dan putri lolos ke final untuk bertarung memperebutkan gelar juara.
Sementara peringkat 3 dan 4 berlaga di pertandingan perebutan tempat ketiga.
Baca Juga: Skenario Madura United Lolos ke Final AFC Challenge League, Sulit tapi Bisa
Pertandingan final dan perebutan tempat ketiga Proliga 2025 dijadwalkan akan digelar di GOR Amongrogo, Yogyakarta, pada 10-11 Mei 2025.
Jadwal dan Info Siaran Langsung Final Four Proliga 2025
Seluruh pertandingan final four Proliga 2025 akan disiarkan langsung Moji dan live streaming di Vidio.
Daftar tim peserta final Proliga 2025:
Putri
- Jakarta Popsivo Polwan
- Jakarta Pertamina Enduro
- Jakarta Electric PLN
- Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia
Putra
- Jakarta LavAni Livin Transmedia
- Jakarta Bhayangkara Presisi
- Surabaya Samator
- Palembang Bank Sumsel Babel
Jadwal Final Four Proliga 2025 Pekan 1
Venue: GOR Jayabaya, Kediri
Kamis, 17 April 2025
- 16.00 WIB - (Putri) Jakarta Pertamina Enduro vs Jakarta Electric PLN
- 19.00 WIB - (Putra) Jakarta Bhayangkara Presisi vs Surabaya Samator
Jumat, 18 April 2025
- 16.00 WIB - (Putri) Jakarta Popsivo Polwan vs Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia
- 19.00 WIB - (Putra) Jakarta LavAni Livin Transmedia vs Palembang Bank Sumsel Babel
Sabtu, 19 April 2025
- 16.00 WIB - (Putri) Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia vs Jakarta Pertamina Enduro
- 19.00 WIB - (Putra) Palembang Bank Sumsel Babel vs Jakarta Bhayangkara Presisi
Minggu, 20 April 2025
- 16.00 WIB - (Putri) Jakarta Popsivo Polwan vs Jakarta Electric PLN
- 19.00 WIB - (Putra) Jakarta LavAni Livin Transmedia vs Surabaya Samator
Jadwal Final Four Proliga 2025 Pekan 2
Venue: GOR Jatidiri, Semarang
Kamis, 24 April 2025
- 11.30 WIB - (Putra) Surabaya Samator vs Palembang Bank Sumsel Babel
- 14.00 WIB - (Putri) Jakarta Electric PLN vs Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia
- 16.30 WIB - (Putra) Jakarta LavAni Livin Transmedia vs Jakarta Bhayangkara Presisi
- 19.00 WIB - (Putri) Jakarta Popsivo Polwan vs Jakarta Pertamina Enduro
Sabtu, 26 April 2025
- 16.00 WIB - (Putra) Jakarta LavAni Livin Transmedia vs Palembang Bank Sumsel Babel
- 19.00 WIB - (Putri) Jakarta Popsivo Polwan vs Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia
Minggu, 27 April 2025
- 16.00 WIB - (Putra) Jakarta Bhayangkara Presisi vs Surabaya Samator
- 19.00 WIB - (Putri) Jakarta Pertamina Enduro vs Jakarta Electric PLN
Jadwal Final Four Proliga 2025 Pekan 3
Venue: GOR Sritex, Solo
Kamis, 1 Mei 2025
- 16.00 WIB - (Putri) Jakarta Popsivo Polwan vs Jakarta Electric PLN
- 19.00 WIB - (Putra) Jakarta LavAni Livin Transmedia vs Surabaya Samator
Jumat, 2 Mei 2025
- 16.00 WIB - (Putri) Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia vs Jakarta Pertamina Enduro
- 19.00 WIB - (Putra) Palembang Bank Sumsel Babel vs Jakarta Bhayangkara Presisi
Sabtu, 3 Mei 2025
- 16.00 WIB - (Putri) Jakarta Electric PLN vs Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia
- 19.00 WIB - (Putra) Surabaya Samator vs Palembang Bank Sumsel Babel
Minggu, 4 Mei 2025
- 16.00 WIB - (Putri) Jakarta Popsivo Polwan vs Jakarta Pertamina Enduro
- 19.00 WIB - (Putra) Jakarta LavAni Livin Transmedia vs Jakarta Bhayangkara Presisi
Grand Final Proliga 2025
Venue: GOR Amongrogo, Yogyakarta
Sabtu, 10 Mei 2025
- 16.00 WIB - (Putri) Perebutan Tempat Ketiga
- 19.00 WIB - (Putri) Final
Minggu, 11 Mei 2025
- 16.00 WIB - (Putra) Perebutan Tempat Ketiga
- 19.00 WIB - (Putra) Final
Disclaimer: Jadwal pertandingan sewaktu-waktu bisa berubah.