Marc Klok akui Persib Bandung seharusnya menang di Samarinda. Kini fokus ke 2 laga kandang untuk pertahankan puncak klasemen Liga 1. (Sumber: persib.co.id)

OLAHRAGA

Hasil Liga 1: Persib Bandung Gagal Menang Lawan Borneo FC, Selisih 8 Poin dari Dewa United

Selasa 15 Apr 2025, 12:00 WIB

POSKOTA.CO.ID - Persib Bandung kembali harus menerima hasil imbang dalam laga tandang melawan Borneo FC di Stadion Segiri, Samarinda, Jumat 11 April 2025.

Bermain di depan ribuan suporter tuan rumah, Maung Bandung sempat unggul sebelum akhirnya ditahan imbang 2-2. Hasil ini membuat Persib hanya menambah satu poin, yang dinilai belum cukup untuk memperlebar jarak di puncak klasemen.

Dengan hasil ini, Persib Bandung tetap kokoh di puncak klasemen Liga 1 dengan koleksi 58 poin. Namun, ancaman dari Dewa United di posisi kedua semakin nyata setelah mereka mengumpulkan 50 poin.

Selisih delapan poin antara kedua tim membuat persaingan di puncak semakin sengit, terutama dengan sisa pertandingan yang semakin sedikit.

Baca Juga: Persib Bandung vs Bali United: Laga Penentu Puncak Klasemen Liga 1 2024/2025

Hasil Imbang dan Persaingan Ketat di Puncak Klasemen

Dengan tambahan satu poin tersebut, Persib Bandung kini mengumpulkan 58 poin. Namun, ancaman dari Dewa United di posisi kedua semakin nyata setelah mereka mengoleksi 50 poin. Artinya, selisih keduanya hanya delapan angka, membuat persaingan di puncak klasemen semakin panas.

Marc Klok, kapten sekaligus gelandang Persib Bandung, mengaku kurang puas dengan hasil tersebut. Meski begitu, ia tetap bersyukur timnya bisa membawa pulang poin dari markas Borneo FC.

"Sebelum pertandingan bilang satu poin di Samarinda, kami oke lah, lumayan bagus di Samarinda karena tidak mudah, tetapi seharusnya kami bisa menang," kata Klok.

Ia menegaskan bahwa timnya harus tetap konsisten hingga akhir musim. Kekurangan poin di laga tandang kemarin harus ditebus dengan memaksimalkan dua pertandingan kandang yang akan datang.

"Kami dapat satu poin dan tetap berbeda delapan poin dengan tim lain (Dewa United), kami (tidak) kalah, dan itu yang terpenting," ujarnya.

"Kami akan main dua home game, dua pertandingan di kandang selanjutnya dan harus fokus ke sana, dan menang dua kali," tambah Klok.

Baca Juga: 4 Kemenangan Lagi Persib Bandung ke Gelar Juara: Ini Skenario Tercepat di Liga 1

Strategi Persib Hadapi Bali United

Persib Bandung kini bersiap menghadapi laga krusial melawan Bali United. Pertandingan ini menjadi penentu apakah Maung Bandung bisa mempertahankan posisi puncak atau justru kehilangan momentum.

Pelatih Persib, Bojan Hodak, diprediksi akan menurunkan skuat terbaiknya, termasuk memaksimalkan performa striker andalan, David da Silva, serta menjaga soliditas lini belakang.

Dengan dua laga kandang beruntun yang menanti, Persib harus meraih kemenangan penuh agar tidak kehilangan jarak aman dari Dewa United. Tantangan berat menanti, tetapi semangat juang tim asuhan Hodak dinilai masih menjadi modal utama.

Tags:
Marc KlokDewa UnitedLiga 1Borneo FCMaung BandungPersib Persib Bandung

Aldi Harlanda Irawan

Reporter

Aldi Harlanda Irawan

Editor