POSKOTA.CO.ID - Dalam beberapa pekan terakhir, perbincangan hangat seputar King Abdi, finalis MasterChef Indonesia Season 10, menyita perhatian publik khususnya di TikTok dan media sosial lainnya.
Sorotan ini bermula dari pernyataannya dalam sebuah podcast bertajuk “Kasihsolusi” yang dipandu oleh Deryansha Azhary, mantan bassist band Vierratale.
Dalam tayangan yang viral tersebut, King Abdi secara blak-blakan membagikan kisahnya mengenai pengalaman pahit dalam dunia bisnis kuliner, khususnya terkait kerja sama dengan pihak restoran yang menjual menu bebek.
Meski tidak menyebut nama secara eksplisit, warganet ramai-ramai mengaitkan cerita tersebut dengan sosok komika Tretan Muslim dan restoran miliknya, Bebek Carok.
Baca Juga: KUR BSI 2025, Pinjaman Modal Usaha Mulai Rp10 Juta sampai Rp500 Juta Bebas Biaya Admin
Awal Mula Konflik
King Abdi menceritakan bahwa pada awalnya ia hanya diminta untuk memasak sebagai bagian dari kerja sama bisnis kuliner. Namun, seiring berjalannya waktu, kolaborasi tersebut berkembang menjadi skema bisnis yang lebih kompleks. Ia mengaku dijanjikan imbalan berupa persentase keuntungan sebesar lima persen, tetapi merasa arah kerja sama tidak jelas.
"Akadnya saya cuma disuruh masak, nanti diajak segala macam, saya akan dikasih lima persen. Tapi ujung-ujungnya tidak ada kejelasan," ungkap King Abdi dalam podcast tersebut.
Lebih lanjut, pria asal Malang, Jawa Timur itu menyatakan bahwa ia bahkan tidak pernah mengambil uang hasil kerja sama itu. Setiap transfer yang masuk ke rekeningnya, menurutnya, justru ia salurkan untuk membeli Al-Qur'an dan dibagikan kepada orang lain.
“Saya nggak peduli. Ketika tetap ditransferin uang, saya bagi-bagiin. Malah waktu saya didepak itu saya suruh beliin Al-Qur’an,” jelas Abdi. "Harga diri nomor satu kalau saya."
Sindiran Tanpa Nama: Warganet Menyambungkan Titik
Meskipun King Abdi tidak menyebutkan secara langsung siapa sosok yang ia maksud, potongan video yang diunggah akun TikTok @1tsmepiyann memancing spekulasi luas. Komentar-komentar pengguna TikTok mulai mengaitkan cerita tersebut dengan Tretan Muslim, komika asal Madura yang dikenal memiliki usaha kuliner bebek bersama istrinya, Rinda Rizqi Veani.
Beberapa komentar bahkan menyebut bahwa Tretan mengklaim bahwa resep bebek yang digunakan merupakan hasil kreasi istrinya, bukan dari King Abdi.