POSKOTA.CO.ID - Ribuan formasi akan dibuka saat Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dengan memilih yang tepat dapat meningkatkan peluang kelulusan Anda.
CPNS menjadi momentum yang paling dinantikan para pencari kerja yang dibuka setiap tahunnya dengan banyak pilihan formasi.
Formasi CPNS merupakan jumlah dan susunan pangkat CPNS yang dibutuhkan dalam satuan organisasi negara untuk melaksanakan tugas pokok dalam jangka waktu tertentu.
Tetunya setiap formasi memiliki persyaratan dan kualifikasi yang berbeda-beda, tergantung pada kebutuhan instansi.
Baca Juga: 1.727 CPNS dan PPPK Tahap 1 Dilantik 15 April 2025, Cek Informasi Wilayah dan Syarat Saat Pelatikan
Seperti pendidikan, kesehatan, teknik, administrasi, dan lain-lain. Setiap tahun, pemerintah melalui Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) mengumumkan jumlah formasi yang tersedia beserta rincian kualifikasi yang dibutuhkan.
Tips Memilih Formasi CPNS
Pilih formasi dengan persyaratan khusus
Formasi yang memiliki persyaratan khusus seperti sertifikasi tertentu atau pengalaman spesifik biasanya memiliki jumlah pelamar yang lebih sedikit.
Baca Juga: Syarat dan Cara Buat Akun SSCASN BKN untuk CPNS 2025, Simak Panduan Lengkapnya!
Pertimbangkan formasi di daerah
Formasi di daerah, terutama di luar Pulau Jawa, seringkali memiliki persaingan yang lebih rendah dibandingkan formasi di kota-kota besar.
Analisis rasio pelamar dan kuota
Jika memungkinkan, cari informasi tentang jumlah pelamar tahun-tahun sebelumnya untuk formasi serupa dan bandingkan dengan kuota yang tersedia.
Baca Juga: Lolos SKD Bukan Akhir! Ini Alur Lengkap Lolos CPNS Sampai Terima Gaji Pertama
Pilih formasi yang sesuai dengan keahlian unik Anda
Jika Anda memiliki keahlian atau pengalaman yang unik, carilah formasi yang benar-benar membutuhkan keahlian tersebut.
Jangan terpaku pada satu instansi
Jelajahi berbagai instansi yang mungkin membutuhkan kualifikasi Anda untuk memperluas opsi.
Baca Juga: Tertarik Daftar CPNS Kemenkumham? Cek Gaji dan Tunjangannya di Sini!
Jangan lupa konsisten saat belajar dan manfaatkan berbagai sumber terpercaya, jika Waktu tes tiba Anda bisa menyelesaikan dengan sebaik mungkin.
Peluang Pengembangan Karir
- Cari tahu jalur karir yang tersedia dalam formasi yang Anda minati.
- Pertimbangkan peluang untuk rotasi, mutasi, atau promosi di masa depan.
- Evaluasi kesempatan untuk melanjutkan pendidikan atau pelatihan yang disediakan instansi.
- Pertimbangkan bagaimana formasi yang Anda pilih akan mempengaruhi gaya hidup Anda.
- Evaluasi lokasi penempatan dalam konteks jangka panjang, termasuk fasilitas pendidikan dan kesehatan.
- Pikirkan tentang kemungkinan relokasi di masa depan dan bagaimana hal ini akan mempengaruhi keluarga Anda.
- Pilih formasi yang memungkinkan Anda memberikan kontribusi maksimal pada masyarakat.
- Pertimbangkan bagaimana peran Anda dalam formasi tersebut dapat membawa perubahan positif.
- Pilih formasi yang memberikan keterampilan yang dapat ditransfer ke berbagai peran.
- Pertimbangkan bagaimana formasi tersebut akan relevan dalam menghadapi perubahan di masa depan.