Resmi Cair Saldo Dana Bansos PKH Tahap 2 Rp225.000 ke Rekening KPM? Cek Fakta Selengkapnya!

Senin 14 Apr 2025, 17:15 WIB
Ilustrasi pencairan saldo dana Bansos PKH cair. (sumber: pixabay/EmAji)

Ilustrasi pencairan saldo dana Bansos PKH cair. (sumber: pixabay/EmAji)

POSKOTA.CO.ID - Banyak yang mempertanyakan soal pencairan saldo dana bantuan sosial (Bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) tahap 2, mengingat periode penyalurannya adalah April-Juni 2025 mendatang.

Mengutip kanal YouTube SUKRON CHANNEL pada Senin, 14 April 2025, terdapat sejumlah Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang mengabarkan bahwa mereka menerima Rp225.000. di rekening miliknya.

“Ada bantuan yang masuk di kartu ini sejumlah Rp225.000 dan ini untuk kategor jenjang anak sekolah SD,” kata Naura Vlog dalam salah satu video yang diunggah pada Minggu, 13 April 2025.

Hal tersebut tentu menjadi pertanyaan setiap orang tersebut, apakah benar bahwa Bansos PKH tahap 2 sudah cair untuk komponen pendidikan? Nah, untuk mengetahui jawaban, silakan simak informasi selengkapnya berikut ini.

Baca Juga: Saldo Dana Bansos PKH dan BPNT Tahap 2 Masuk ke Rekening KPM dengan NIK e-KTP Terdata DTSEN, Apakah Anda Termasuk?

Apa Itu PKH?

PKH merupakan salah satu subsidi dari Kementerian Sosial (Kemensos) yang tahun ini dibagikan dalam 4 tahap yakni Januari-Maret, April-juni, Juli-September, dan Oktober-Desember.

Terdapat 3 komponen penerima di antaranya adalah kesehatan yang terdiri dari ibu hamil dan anak 0-6 tahun. Kemudian, komponen pendidikan untuk siswa SD-SMA/SMK. Ketiga, komponen kesejahteraan untuk lansia dan penyandang disabilitas berat.

Nominal yang dibagikan untuk setiap komponennya tentu berbeda-beda, namun penerima bantuan ini adalah berasal dari keluarga miskin atau berbeda.

Update Pencairan Bansos PKH Tahap 2

Pemilik kanal YouTube Naura Vlog menjelaskan, saat ini pendamping sosial masih melakukan survei ground checking kepada sejumlah masyarakat untuk menentukan siapa yang layak sebagai penerima bantuan itu.

Baca Juga: Link Cek Bansos Kemensos 2025, Bantuan PKH Tahap 2 Akan Segera Cair?

“Jadi tujuan survei itu adalah untuk memperingkatkan, merangking tingkat kesejahteraan sosial ekonominya,” kata dia.

Berita Terkait

News Update