Pemkot Jakut Kirim Tim Medis ke Permukiman Warga Terdampak Bau Limbah PT Elnusa

Senin 14 Apr 2025, 16:25 WIB
Lokasi tempat penyimpanan limbah cair dalam drum milik PT Elnusa Petrofin, di Kampung Tanah Merah, RW 09, Kelurahan Rawa Badak Selatan, Kecamatan Koja, Jakarta Utara, berdekatan dengan pemukiman padat. (Sumber: Poskota/Angga Pahlevi)

Lokasi tempat penyimpanan limbah cair dalam drum milik PT Elnusa Petrofin, di Kampung Tanah Merah, RW 09, Kelurahan Rawa Badak Selatan, Kecamatan Koja, Jakarta Utara, berdekatan dengan pemukiman padat. (Sumber: Poskota/Angga Pahlevi)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Udara bercampur bau menyengat dari limbah PT Elnusa Petrofin membuat warga di lingkungan RW 09, Kelurahan Rawa Badak Selatan, Kecamatan Koja, Jakarta Utara merasa tidak nyaman dan mengalami sesak napas.

Namun demikian, hingga kini belum ada laporan warga yang sampai harus dirawat di rumah sakit. Pemerintah daerah sendiri telah bergerak cepat dengan mengerahkan tenaga medis ke lokasi.

“Belum ada laporan ya jika sampai dirawat akibat bau, tapi karena dikhawatirkan menimbulkan dampak kesehatan, tim dari Puskesmas Rawa Badak Selatan turun jemput bola rumah ke rumah untuk mengobati sesak napas akibat menghirup bau pekat bahan kimia,” jelas Lurah Rawa Badak Selatan, Yuyun Wahyudi, kepada Poskota, Senin, 14 April 2025.

Baca Juga: Pemkot Jakut Turunkan Tim Respons Keluhan Bau Menyengat di Koja

Sebagai bentuk tanggung jawab sosial, pada hari yang sama—Senin 14 April 2025—PT Elnusa Petrofin juga mengundang warga terdampak untuk menerima bantuan sembako.

“Sebagai bentuk dari silaturahmi, PT Elnusa membagikan sebanyak 190 paket ke warga terdampak bau. Ini adalah termasuk dalam bagian program CSR serta kolaborasi pemerintah dan warga masyarakat melakukan kegiatan sosial,” kata Yuyun.

Sementara itu, pemeriksaan terhadap sumber pencemaran udara dan sistem pengelolaan limbah terus berlanjut.

Tim Pemkot Jakarta Utara yang terdiri dari sejumlah dinas teknis, termasuk Dinas Lingkungan Hidup, sudah turun tangan.

Baca Juga: Cium Bau Limbah Kimia, Warga Kampung Tanah Merah Koja Sesak Napas

“Tim Walikota seperti Dinas Lingkungan Hidup sudah lakukan swiping warga-warga di lokasi yang berdekatan dengan PT Elnusa, lalu pemeriksaan dari terkait penanganan sampah-sampah limbah dan penyimpanan-penyimpanan limbahnya, termasuk wadah-wadah tempat menyimpan kimia,” ucap Yuyun.

Menurut Yuyun, hingga saat ini laporan resmi hasil investigasi dari Dinas Lingkungan Hidup belum diterima oleh pihak kelurahan.

Berita Terkait

News Update