POSKOTA.CO.ID – Bagi pelaku UMKM yang sedang mencari tambahan modal usaha, program Kredit Usaha Rakyat (KUR) dari Bank Syariah Indonesia (BSI) bisa jadi pilihan tepat.
Di tahun 2025 ini, BSI kembali membuka akses pembiayaan hingga Rp500 juta khusus untuk pengembangan usaha, dan yang menarik—biaya administrasinya Rp0 alias gratis!
KUR BSI 2025

Program KUR BSI 2025 terbagi menjadi tiga jenis, disesuaikan dengan skala dan kebutuhan masing-masing pelaku usaha. Mulai dari yang baru merintis, sampai yang sudah berkembang, semua bisa ikut.
Baca Juga: Lagi Nyari Modal Usaha Rp50 Juta? UMKM Bisa Ajukan Pinjaman KUR BRI 2025
1. KUR Super Mikro BSI
Khusus untuk pengusaha pemula atau usaha berskala kecil banget, BSI menyediakan KUR Super Mikro dengan limit pinjaman sampai Rp10 juta.
Dana ini bisa dipakai buat modal kerja atau investasi ringan yang mendukung kelangsungan usaha.
Cara mengajukan pinjamannya bisa lewat dua jalur, yaitu:
• Datang langsung ke kantor cabang BSI terdekat
• Atau cukup lewat aplikasi Salam Digital, tinggal klik-klik aja
Syarat KUR Super Mikro BSI
• Warga Negara Indonesia dan mampu bertanggung jawab secara hukum
• Minimal berusia 21 tahun atau sudah menikah
• Usaha udah berjalan minimal 6 bulan
Dokumen yang Disiapkan
• Fotokopi KTP pemohon dan pasangan
• Fotokopi Kartu Keluarga atau akta nikah
• Dokumen legalitas usaha (bisa berupa surat keterangan usaha)
Baca Juga: Tabel KUR BNI April 2025 Rp50-500 Juta: Cicilan Super Ringan, Tenor hingga 5 Tahun
2. KUR Mikro BSI
Kalau kamu sudah punya usaha yang sedikit lebih mapan dan butuh dana lebih besar, bisa pilih KUR Mikro.
Limit pembiayaannya mulai dari Rp10 juta hingga Rp50 juta, cocok untuk memperluas produksi atau menambah stok barang.
Prosedur cara pengajuan KUR BSI masih sama, lewat kantor cabang atau via aplikasi Salam Digital
Syarat dan dokumen juga gak beda jauh dari KUR Super Mikro:
• Usia 21 tahun atau sudah menikah
• Usaha aktif minimal 6 bulan
• KTP, KK, dan dokumen legalitas usaha tetap jadi syarat utama
Baca Juga: Sukses Terima Dana KUR BRI 2025 Rp50 Juta, Ini Rahasia agar Pinjaman Cepat Cair
3. KUR Kecil BSI
Untuk usaha yang sudah berkembang dan membutuhkan modal besar, BSI menyediakan KUR Kecil dengan plafon mulai dari Rp50 juta hingga Rp500 juta.
Dana ini bisa dipakai untuk pengembangan usaha berskala menengah, pembelian alat produksi, hingga ekspansi pasar.
Pengajuannya juga fleksibel:
• Bisa langsung ke kantor cabang
• Bisa juga lewat aplikasi Salam Digital
Syarat utama masih sama, hanya dokumen tambahannya sedikit lebih banyak:
• Fotokopi KTP dan KK
• NPWP
• Legalitas usaha
• Tambahan dokumen jaminan/agunan
Dengan tiga pilihan pembiayaan ini, BSI mendorong pertumbuhan UMKM di Indonesia agar makin kuat dan berdaya saing.
Kalau kamu sedang mempertimbangkan untuk mengembangkan bisnis, gak ada salahnya mulai persiapkan syarat dan ajukan KUR BSI secepatnya.