- Haluskan tomat dan strawberry hingga seperti bubur
- Oleskan pada gigi dan diamkan selama 5 menit
- Bilas hingga bersih
Lakukan dua kali seminggu untuk hasil terbaik.
5. Minum Air Putih Secara Rutin
Air putih membantu menjaga kelembapan mulut dan membersihkan sisa makanan di sela-sela gigi yang bisa menyebabkan plak.
Baca Juga: Mengenal Pneumoia, Penyakit yang Diidap Barbie Hsu sebelum Meninggal Dunia
Biasakan minum air putih setelah makan untuk membantu membilas mulut secara alami dan mencegah pembentukan karang gigi.
Apabila karang gigi sudah terlalu mengeras dan susah dihilangkan dengan bahan alami, sebaiknya periksakan ke dokter gigi untuk penanganan profesional.
Demikian informasi mengenai beberapa cara alami yang bisa kamu coba untuk menghilangkan karang gigi yang membandel.
Tetap jaga kebersihan mulut setiap hari dan jangan lupa periksa ke dokter gigi secara rutin minimal 6 bulan sekali.