Potret pemain Timnas Indonesia, Jay Idzes yang dirumorkan diincar oleh Inter Milan. (Sumber: Instagram/Jay Idzes)

OLAHRAGA

Bek Timnas Indonesia Jay Idzes Disebut Bakal Jadi Pemain Paling Diburu di Bursa Transfer Musim Depan 

Senin 14 Apr 2025, 15:09 WIB

POSKOTA.CO.ID - Bek dan kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes terus menunjukan performa konsisten bersama klubnya, Venezia

Terbaru, Jay berhasil memimpin rekan-rekannya di Venezia untuk meraih kemenangan atas Monza, Sabtu, 12 April 2025. 

Itu merupakan kemenangan pertama Venezia di Serie A sepanjang 2025 setelah terakhir kali Jay Idzes cs meraup tiga poin adalah pada Desmeber 2024 

Dengan kemenangan tersebut, Venezia kini memiliki kesempatan keluar dari zona degradasi Serie A. 

Baca Juga: Daftar 48 Negara Peserta dan Format Piala Dunia U-17 2025, Sejauh Mana Timnas Indonesia U-17 Melangkah?

Jay Idzes Jadi Incaran Banyak Klub 

Berkat penampilannya, bek Timnas Indonesia menarik perhatian hampir 5 klub Serie A. 

Bahkan, tiga raksasa Italia yaitu Inter Milan, Juventus, dan AC Milan sempar dikabarkan ikut memantau bek 25 tahun tersebut. 

Performa stabil, usia yang relatif mudah, serta masih berharga murah (10 juta euro) menjadikannya berpeluang besar pindah klub musim depan. 

Apalagi, Venezia masih terancam turun kasta ke Serie B yang semakin membuka kans tim lain membajak Idzes. 

Baca Juga: Cerita Selebrasi ala Pedri dari Rayhan Hannan Usai Cetak Gol Spektakuler

Kerap Disanjung Media Italia 

Dua media Italia Sportface dan Tuttomercatoweb meyakini Jay Idzes akan menjadi salah satu tokoh utama di bursa transfer musim panas nanti. 

"Tidak ada yang salah dalam dirinya (Jay Idzes), dia akan menjadi orang pasar utama di musim panas.” - Sportface.it 

Tuttomercato bahkan menyebut sang bek selalu tampil konsisten mesli timnya terpuruk. 

“Keteguhannya di lini belakang tidak lagi menjadi berita utama, selalu sama seperti itu (konsisten) bahkan dia menjadi hidup ketika teman-temannya tampak tertidur (kurang kontribusi).” - Tuttomercatoweb

Tags:
IndonesiaTimnasbursa transferVeneziaJay Idzes

Wildan Apriadi

Reporter

Wildan Apriadi

Editor