Baca Juga: Pemprov Banten Bakal Bangun Jalan Rusak di Pandeglang
Ujang juga membandingkan kondisi jalan Cisarap dengan desa-desa tetangga yang sudah mendapatkan perhatian pembangunan.
"Jalan Desa Parungpanjang dan Desa Cipedang sudah dicor, sedangkan jalan di Kampung Pasir Gebang masih tetap saja rusak dan tidak kunjung diperbaiki," katanya lagi.
Ia menegaskan, selain petani, jalan tersebut juga digunakan warga untuk berbagai keperluan, termasuk anak-anak yang pergi ke sekolah.
"Ini adalah akses utama kami ke mana-mana, dan satu-satunya jalan yang digunakan semua warga. Tapi kondisinya rusak parah," ucapnya.
Menanggapi keluhan warga, Plt Camat Wanasalam, Cece Saputra, mengakui bahwa kerusakan jalan itu sudah berlangsung lama. Ia menyebut keterbatasan anggaran menjadi kendala utama.
"Memang sudah lama rusak, dan itu juga memang akses ke lumbung pangan Provinsi Banten bahkan. Tapi kita sudah upayakan dan memohon ke pemerintah pusat agar dibangun," kata Cece.
Ia memastikan pihaknya akan terus memperjuangkan pembangunan jalan tersebut mengingat perannya yang penting bagi kegiatan pertanian dan aktivitas warga.
"Mudah-mudahan secepatnya bisa dibangun. Kita sudah perjuangkan lewat Musrenbang," tandasnya.