Obrolan Warteg: Yang Pasti-Pasti Saja

Sabtu 12 Apr 2025, 07:02 WIB
Obrolan Warteg: Yang Pasti-Pasti Saja (Sumber: Poskota/Arif Setiadi)

Obrolan Warteg: Yang Pasti-Pasti Saja (Sumber: Poskota/Arif Setiadi)

“Dapat dikatakan program swasembada pangan itu untuk memberi kepastian tersedianya bahan pangan pangan bagi seluruh rakyat Indonesia, di mana pun berada,” urai Heri.

“Tidak hanya pangan, juga kepastian soal pekerjaan bagi seluruh angkatan kerja.Jika lapangan kerja tidak cukup tersedia, akan tercipta pengangguran.Jika nganggur, tak punya penghasilan, lantas bagaimana dapat menghidupi dirinya ,” jelas mas Bro.

“Ini belum lagi kepastian mendapatkan pendidikan yang layak, kepastian memperoleh layanan kesehatan yang baik, dan masih banyak lagi kepastian yang lain yang harus dipenuhi,” kata Heri.

“Siapa yang berkewajiban memberi kepastian?,” tanya Yudi.

“Ya, kewajiban kita semua. Negara pun wajib hadir memberi kepastian,” kata mas Bro. (Joko Lestari).

Berita Terkait

News Update