Total bantuan yang diterima setiap KPM selama dua tahap ini adalah Rp600.000.
Penyaluran BLT BBM 2025 dilakukan melalui PT Pos Indonesia atau rekening bank yang telah ditentukan (Bank BRI, BNI, Bank Mandiri, dan BTN).
Selain itu, pencairan BLT BBM 2025 dapat dilakukan dengan kartu atau aplikasi khusus di beberapa wilayah tertentu.
Perlu diketahui, penerima BLT BBM 2025 adalah KPM yang sudah terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).
Baca Juga: KPM Bersiap! Bansos BLT BBM dan Bantuan Lainnya Akan Cair Bulan Ini, Simak Detailnya!
Untuk memastikan apakah terdaftar sebagai penerima BLT BBM 2025, kamu dapat melakukan pengecekan dengan mudah melalui website resmi cekbansos.kemensos.go.id.
Cara Cek Penerima BLT BBM 2025
1. Verifikasi Melalui Website Resmi
- Akses portal resmi cek bansos Kemensosdi https://cekbansos.kemensos.go.id.
- Pilih data lokasi Anda (provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa).
- Masukkan nama lengkap sesuai identitas KTP.
- Isi kode captcha yang muncul di layar.
- Tekan tombol "Cari Data"
- Sistem akan menampilkan status kelayakan Anda sebagai penerima BLT BBM 2025.
2. Pengecekan Via Aplikasi Mobile
- Download aplikasi "Cek Bansos" di Google Play Store untuk pengguna Android.
- Buat akun baru jika belum memilikinya.
- Lengkapi formulir pendaftaran dengan username, password, nomor KK, NIK, dan data KTP lainnya.
- Unggah swafoto bersama KTP dan foto KTP terpisah.
- Tunggu proses verifikasi dan aktivasi akun.
- Masuk ke aplikasi menggunakan kredensial yang telah dibuat.
- Pilih menu "Cek Bansos" pada dashboard utama.
- Masukkan data diri sesuai KTP dan pilih "Cari Data".
- Informasi status penerima bantuan akan ditampilkan.
3. Kunjungi Kantor Desa/Kelurahan
- Bagi masyarakat yang kesulitan mengakses internet, bisa langsung mengunjungi kantor desa atau kelurahan setempat.