Ia mengikatkan senar pancing pada tutup boks styrofoam untuk menolong korban yang terbawa arus hingga ratusan meter hampir ke tengah laut.
Korban berhasil mengaitkan senar ke tangannya dan memegang styrofoam yang digunakannya sebagai pelampung.
"Sejumlah pemancing kemudian menarik korban ke tepi pantai," kata Pujianto dalam keterangannya yang dikutip Poskota pada Jumat, 11 April 2025.
Baca Juga: Balita Terseret Arus Banjir di Tebet Ditemukan dalam Kondisi Tak Bernyawa
Hingga akhirnya, usahanya yang dibantu oleh beberapa orang itu membuahkan hasil dan korban bisa kembali ke daratan dengan selamat.
Dalam video yang beredar terlihat pemancing itu tampak sangat berusaha keras menarik ulur pancingannya untuk menyelamatkan korban.
Aksi heroik pemancing itu pun sontak mendapatkan reaksi dari netizen dan apresiasi terkait inisiatifnya.
"Ini heroic banget sii, respect Pak," tulis komentar akun @he***.
Baca Juga: 3 Bocah Terseret Arus Sungai Ciujung Serang, 1 Meninggal
"Ya Allah, keren bapaknya, semoga berkah ya pak," sahut akun @ri***.