Link Live Streaming Liga 1: PSBS Biak vs PSS Sleman, Jumat 11 April 2025 Kick-Off 15.30 WIB

Jumat 11 Apr 2025, 13:45 WIB
PSBS Biak punya motivasi tinggi untuk menghadapi PSS Sleman di Liga 1 pekan ke-28. (Sumber: X/ irfanmbappe)

PSBS Biak punya motivasi tinggi untuk menghadapi PSS Sleman di Liga 1 pekan ke-28. (Sumber: X/ irfanmbappe)

POSKOTA.CO.ID - Laga Liga 1 Indonesia 2024/2025 pekan ke-28 antara PSBS Biak vs PSS Sleman bisa disaksikan dengan mengakses link live streaming di artikel ini.

Laga yang bakal dihelat di Stadion Kapten I Wayan Dipta ini bukan sekadar pertarungan memperebutkan tiga poin, tetapi juga menjadi cerminan perjalanan kedua tim sepanjang musim.

PSBS Biak yang baru promosi justru menunjukkan perkembangan signifikan dan kini nyaman bertengger di papan tengah klasemen.

Di sisi lain, PSS Sleman, salah satu tim dengan basis suporter besar dan tradisi panjang di Liga 1, justru harus terseok-seok di zona degradasi.

Baca Juga: Link Live Streaming Liga 1: PSIS Semarang vs Persik Kediri, Laga Hidup Mati di Jatidiri

Performa Terkini PSBS dan PSS

Pertandingan ini diprediksi berlangsung sengit. PSBS tentu ingin melanjutkan tren positifnya demi mengamankan posisi 10 besar, sedangkan PSS datang dengan tekad penuh untuk menyelamatkan musim mereka yang hampir tenggelam.

Kedua tim sama-sama memiliki motivasi tinggi, namun pendekatan taktis dan efektivitas di lapangan akan jadi penentu siapa yang pulang dengan hasil maksimal.

PSBS Biak saat ini menempati peringkat ke-10 klasemen sementara dengan 37 poin.

Mereka menunjukkan performa positif dengan dua kemenangan beruntun, termasuk kemenangan 1-0 atas Borneo FC dan 2-0 melawan Bali United.

Sementara PSS Sleman berada di posisi ke-17 dengan 22 poin, PSS Sleman tengah berjuang keluar dari zona degradasi.

Tim Elang Jawa mengalami tiga kekalahan beruntun, termasuk kekalahan 1-4 dari Persis Solo pada laga terakhir.

Berita Terkait

News Update