Kata Erick Thohir Setelah Timnas Indonesia Sapu Bersih Fase Grup Piala Asia U-17 2025 dengan Kemenangan

Jumat 11 Apr 2025, 16:58 WIB
Kata Ketua Umum PSSI, Erick Thohir setelah Timnas Indonesia berhasil menyapu bersih seluruh pertandingan Grup C Piala Asia U-17 2025 dengan kemenangan. (Foto: Dok. PSSI)

Kata Ketua Umum PSSI, Erick Thohir setelah Timnas Indonesia berhasil menyapu bersih seluruh pertandingan Grup C Piala Asia U-17 2025 dengan kemenangan. (Foto: Dok. PSSI)

"Persaingan di babak 8 besar akan lebih tinggi," ucap Erick Thohir.

"Kami akan menyiapkan mental para pemain agar lebih siap dan meningkatkan kerja sama tim agar semakin solid."

"Kita terus berikan yang terbaik untuk Merah Putih," tegasnya.

Baca Juga: Bojan Hodak Pusing Pemain Persib Banyak Cedera, Lawan Borneo FC Optimis Menang?

Sapu Bersih Fase Grup

Skuad Garuda Muda berhasil menyapu bersih seluruh pertandingan Grup C Piala Asia U-17 2025 dengan kemenangan.

Terakhir, anak asuh Nova Arianto mampu menundukkan Afghanistan dua gol tanpa balas, di Stadion Prince Abdullah Al Faisal, Jeddah, Jumat 11 April 2025, dini hari tadi.

Kemenangan tersebut didapat skuad Garuda Muda lewat dua gol yang dicetak Fadly Alberto dan Zahaby Gholy.

Baca Juga: Perjuangan Ayah Jadi Motivator: Dukungan Keluarga Bekasi di Balik Sukses Gholy ke Piala Dunia U-17

Berkat kemenangan tersebut, membawa Indonesia meraih poin sempurna dengan memuncaki klasemen Grup C Piala Asia U-17 2025.

Skuad Garuda Muda sendiri sempat meraih kemenangan di dua laga sebelumnya, saat menghadapi Korea Selatan dan Yaman.

Mereka berhasil mengalahkan Yaman 1-0 lalu di laga berikutnya menggilas Yaman dengan skor cukup telak 4-1.

Berita Terkait

News Update