POSKOTA.CO.ID – Deddy Corbuzier turut mengenang kepergian almarhumah Titiek Puspa yang baru saja berpulang pada Kamis, 10 April 2025 kemarin.
Melalui kanal YouTube-nya, Deddy Corbuzier juga membagikan pesan terakhir mengenai keadaan sekarang ini.
Pesan terakhir Titiek Puspa
Dalam video tersebut, Titiek Puspa secara berani membahas mengenai orang yang korupsi dan sebagainya.
Penyanyi kenamaan dan legendaris itu mengatakan bahwa Tuhan itu ada.
“Kalau kalian mengakui bahwa Tuhan itu ada, kalian pasti takut berbuat yang tidak-tidak. Ya pasti takut akan bikin iri, dengki, keji, korupsi, ngebully dan sebagainya, takut ada Tuhan,” kata Titiek Puspa seperti dikutip Poskota pada Jumat, 11 April 2025.
Eyang (sapaan akrab Titiek Puspa) juga mengatakan ia lahir pada masa penjajahan Belanda dan menyaksikan masa penjajahan Jepang.
Hal tersebut, membawa banyak pengalaman serta pembelajaran untuk Eyang.
Baca Juga: Kenang Titiek Puspa, Ini Deretan Lagu Legendarisnya yang Tak Lekang Waktu
“Saya lahir pada penjajahan Belanda, dan menyaksikan penjajahan Jepang,” terangnya.
Ia juga menyinggung bagaimana kekayaan Indonesia sering kali dikeruk tanpa pertanggungjawaban yang adil.