Sampai akhirnya, ia merasa heran ketika akan mencium tangan Titiek Puspa tetapi ia justru mendapatkan gertur yang tidak seperti biasanya.
"Sampai akhirnya gue terpaksa mengambil tangan kirinya untuk gue cium. Sambil bilang “Makasih banyak Eyang”," pungkasnya.
Wendy pun menyampaikan rasa terima kasihnya dan tidak menyangka saat itu merupaka momen terakhirnya dengan Titiek Puspa.
Baca Juga: Profil Titiek Puspa, Penyanyi Senior yang Meningal Dunia di Usia 87 Tahun
"Makasih banyak Eyang. Banyak yang sayang sama Eyang dan sangat merasa kehilangan. Eyang orang baik. Baik banget," katanya.
Ia mendoakan yang terbaik untuk almarhumah dalam keadaan husnul khotimah dan berdoa agar keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan.
"In syaa allah Eyang husnul khotimah. In syaa allah keluarga dan orang-orang terdekat Eyang diberikan kekuatan dan ketabahan," ucapnya.