POSKOTA.CO.ID - Informasi mengenai pencarian bantuan sosial atau bansos yang masih disalurkan hingga saat ini oleh pemerintah kepada masyarakat kurang mampu di Indonesia.
Pemerintah melalui Kemensos masih terus menyalurkan Bansos salah satunya yakni Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) yang masih dinantikan oleh para penerimanya.
BPNT merupakan Bansos yang menyalurkan berupa uang tunai untuk membantu memenuhi kebutuhan pangan sehari-hari para penerima manfaat.
Meski namanya nontunai, Bantuan ini tetap menyalurkan uang tunai yang bisa dicairkan melalui rekening KKS dan PT pos Indonesia.
Baca Juga: April Berkah! 5 Bansos Kemensos Kembali Cair, Ada yang Dapat Rp900 Ribu Sekaligus
Saat ini, BPNT telah memasuki tahap baru yakni tahap 2 alokasi April-Juni 2025. Penerima nantinya akan mendapatkan dana bantuan senilai Rp600.000 per tahap.
Melansir dari Kanal YouTube Ariawanagus, Bansos tahap selanjutnya ini akan disalurkan pada bulan Mei 2025 di antara per 3 bulan April hingga Juni 2025.
Prediksi itu atasnya terserah melihat bola yang dilakukan pada tahap pertama yang disalurkan pada bulan Februari 2025 per tiga bulan antara Januari hingga Maret 2025.
Bagi penerima yang tidak memiliki rekening KKS bisa mencairkan dana bantuan melalui PT Pos Indonesia atau kantor pos setempat.
Terdapat syarat dokumen yang harus dibawa jika ingin mencairkan dana bantuan BPNT melalui kantor pos.
Syarat Dokumen Pencairan BPNT 2025
Pencairan melalui Kantor Pos diwajibkan membawa beberapa dokumen wajib seperti:
- Surat Undangan dari Kantor Pos
- KTP aktif yang asli.
- Kartu Keluarga (KK) asli untuk mewakilkan jika penerima berhalangan hadir.
Baca Juga: Siap-siap Segini Besaran Bansos PIP Cair dan Cara Cek Status Penerimanya!
Cara Cairkan BPNT Lewat Kantor Pos
Apabila telah mempersiapkan beberapa dokumen wajib yang harus dibawa, Anda bisa melakukan pencairan dengan cara sebagai berikut.
- Datang ke Kantor Pos terdekat.
- Serahkan dokumen-dokumen yang telah dibawa.
- Tunggu petugas memeriksa data untuk proses pencairan.
- Anda berhasil menerima dana bansos Rp600.000 yang bisa digunakan untuk keperluan pangan.
Demikian syarat dokumen hingga cara melakukan pencairan bansos BPNT 2025 melalui Kantor Pos.