“Kalau yang sama pasti secara formasi kita sama, 3-4-3. Tapi secara permainan berbeda," kata Nova Arianto, Rabu 9 April 2025.
Sementara itu, pelatih berusia 46 tahun tersebut bakal melakukan rotasi pemain, mengingat padatnya jarak antar pertandingan.
Baca Juga: Suksesor Thom Haye, PSSI Gercep Panggil Laurin Ulrich untuk Gabung Timnas Indonesia
Tentunya ini bakal menjadi Nova Arianto mengistirahatkan beberapa pemain sekaligus menguji kedalaman skuad.
Salah satu pemain yang mungkin akan diistirahatkan Nova Arianto adalah Daniel Alfrido karena berpotensi absen di perempat final.
Pemain Persik Kediri itu, sudah mengantongi satu kartu kuning sehingga jika kembali mendapatkan kartu kuning akan absen di perempat final.
Prediksi Susunan Pemain
Baca Juga: Rekap hasil Liga 1: PSM Makassar Melesat ke Papan Atas Klasemen
Indonesia XI: Dafa Setiawarman (kiper); Putu Panji, Algazani Dwi Sugandi, Ida Bagus Cahya; Dafa Zaidan, Faaris Nurhidayat, Nazriel Alfaro, Evandra Florasta; Fandi Ahmad, Rafi Rasyiq; Josh Holong.
Pelatih: Nova Arianto.
Afghanistan XI: Hamid Amiri; Mohammad Nowrozi, Nasir Ahmad Mohammadi, Nazir Ahmad Niazi, Farhad Amiri; Nawid Mahbobi, Yaser Safi, Mohammad Waris Shirzai, Zamir Shoja; Sahil Sarwari, Azamuddin Hajizada.
Pelatih: Elias Manuocher.
Baca Juga: Hasil AFC Challenge League: Madura United Digilas Svay Rieng 3-0