Obrolan Warteg: Duit Rakyat Untuk Rakyat

Kamis 10 Apr 2025, 07:02 WIB
Obrolan Warteg: Duit Rakyat Untuk Rakyat (Sumber: Poskota/Arif Setiadi)

Obrolan Warteg: Duit Rakyat Untuk Rakyat (Sumber: Poskota/Arif Setiadi)

“Sangat mungkin karena praktik korupsi tidak bisa dilakukan sendirian, tetapi melibatkan orang – orang dekatnya, kepercayaannya. Baik secara internal maupun eksternal,” kata mas Bro.

“Iya juga korupsi itu aksi tersembunyi untuk kepentingan dirinya dan koleganya. Itulah mengapa sering terlibat pihak luar, rekanan bisnisnya,” urai Yudi.

“Tapi ingat, dalam laporan dugaan korupsi jangan dilandasi karena kebencian dan dendam. Jangan bikin laporan hoaks,” kata Heri.

“Jangan pula untuk mencari – cari kesalahan.Yang benar disalahkan, yang salah malah dibenarkan. Yang salah ditutupi karena relasi, yang benar dikaburkan karena kebencian,” ujar mas Bro.

“Yang pasti orang kecil seperti kita apa yang mau dikorupsi,” ujar Yudi. (Joko Lestari).

Berita Terkait

News Update