Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Afghanistan di laga terakhir Grup C Piala Asia U-17 2025. (Sumber: PSSI)

OLAHRAGA

Link Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Afghanistan Jumat 11 April 2025 Dini Hari

Kamis 10 Apr 2025, 20:28 WIB

POSKOTA.CO.ID - Berikut link nonton streaming pertandingan antara Timnas Indonesia U-17 melawan Afghanistan U-17.

Pada laga terakhir Grup C Piala Asia U-17 2025, skuad Garuda Muda bakal berhadapan dengan Afghanistan.

Pertandingan tersebut bakal berlangsung di Stadion Prince Abdullah Al Faisal, Jeddah, pada Jumat 11 April 2025, pukul 00.15 WIB dini hari nanti.

Sebenarnya, apapun hasil pertandingan nanti tidak akan terlalu berpengaruh terhadap langkah tim besutan Nova Arianto.

Baca Juga: Rumor Transfer Persib: Kode Keras Saddil Ramdani Jadi Bagian Skuad Maung Bandung

Pasalnya, Putu Panji dan kawan-kawan sudah lebih dulu mengamankan tiket ke perempatfinal Piala Asia U-17 2025.

Hasil positif di dua pertandingan sebelumnya, berhasil membawa tim Merah Putih saat ini menduduki pucuk klasemen Grup C dengan mengemas 6 poin.

Selain itu, hal tersebut pun membuat skuad Garuda Muda berhasil mengamankan tiket ke Piala Dunia U-17 2025, yang bakal digelar di Qatar.

Kendati begitu, Nova Arianto tetap meminta kepada anak asuhnya untuk tampil maksimal demi bisa mencatatkan cleansheet di laga terakhir fase grup.

Baca Juga: Rumor PSSI Sedang Dekati Talenta Muda di Kasta Ketiga Jerman, Pemain Anyar Timnas Indonesia?

"Di laga melawan Afghanistan nanti, saya ingin melihat apa yang bisa dilakukan para pemain," kata Nova Arianto.

"Saya berharap mereka bisa tampil maksimal dan menjaga performa positif yang sudah kita bangun sejak pertandingan pertama," jelasnya.

Prediksi Susunan Pemain

Indonesia XI: Dafa Setiawarman (kiper); Putu Panji, Algazani Dwi Sugandi, Ida Bagus Cahya; Dafa Zaidan, Faaris Nurhidayat, Nazriel Alfaro, Evandra Florasta; Fandi Ahmad, Rafi Rasyiq; Josh Holong.

Baca Juga: PSM Makassar Tundukkan Semen Padang, Melesat ke Papan Atas Klasemen Liga 1

Pelatih: Nova Arianto.

Afghanistan XI: Hamid Amiri; Mohammad Nowrozi, Nasir Ahmad Mohammadi, Nazir Ahmad Niazi, Farhad Amiri; Nawid Mahbobi, Yaser Safi, Mohammad Waris Shirzai, Zamir Shoja; Sahil Sarwari, Azamuddin Hajizada.

Pelatih: Elias Manoucher.

Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Afghanistan

Baca Juga: Rumor Transfer Persib: Rebutan Pemain JDT, Siapa Lebih Cepat Bali United atau Tim Maung Bandung?

Pertandingan Timnas Indonesia U-17 vs Afghanistan akan disiarkan langsung RCTI dan GTV pada Jumat dini hari, 11 April 2025 pukul 00.15 WIB.

Selain disiarkan langsung RCTI dan GTV, laga Afghanistan vs Indonesia U-17 juga dapat disaksikan secara streaming di platform OTT, Vision+.

Untuk menyaksikan live streaming Timnas Indonesia U-17 vs Afghanistan di Vision+ harus membeli paket berlangganan.

Live streaming Timnas Indonesia U-17 vs Afghanistan bisa diakses di tautan berikut ini, klik di sini.

Disclaimer: POSKOTA tidak bertanggung jawab terhadap tautan dan kualitas siaran.

Tags:
TimnasIndonesiaPiala Asia U-17AfghanistanNova Arianto

Filza Fitriadhi

Reporter

Filza Fitriadhi

Editor