POSKOTA.CO.ID - Industri hiburan Tanah Air kembali diselimuti duka. Salah satu ikon musik legendaris Indonesia, Titiek Puspa, dikabarkan telah berpulang ke pangkuan Yang Maha Esa.
Kabar ini membawa kesedihan mendalam bagi para penggemar dan insan seni di seluruh Indonesia.
Di tengah suasana duka ini, kita juga mengenang berbagai warisan berharga yang beliau tinggalkan, termasuk sebuah grup vokal yang mungkin tidak semua orang tahu bernama Duta Cinta.
Baca Juga: 5 Film Komedi Hits yang Sempat Dibintangi Titiek Puspa
Kabar Duka dari Sang Legenda
Kabar meninggalnya Eyang Titiek, sapaan akrabnya, bukan sekadar isu. Manajernya, Mia, telah memberikan konfirmasi langsung.
Ia menyatakan bahwa Titiek Puspa wafat pada hari Kamis, 10 April 2025 di usianya yang telah menginjak 87 tahun.
Sang legenda menghembuskan napas terakhirnya sekitar pukul 16.25 Waktu Indonesia Barat (WIB) di Rumah Sakit Medistra, Jakarta. Kepergiannya menandai akhir dari sebuah era emas di dunia musik Indonesia.
Baca Juga: Titiek Puspa Meninggal Dunia di Usia 87 Tahun, Banjir Ucapan Duka dari Rekan Selebriti

Duta Cinta, Warisan Titiek Puspa untuk Generasi Muda
Mungkin tidak semua orang familiar dengan nama "Duta Cinta". Namun, grup vokal ini adalah salah satu bukti nyata kepedulian dan dedikasi Titiek Puspa terhadap regenerasi talenta di dunia seni suara Indonesia.
Grup ini secara resmi dibentuk oleh Titiek Puspa pada bulan Januari tahun 2014.
Duta Cinta beranggotakan sepuluh anak muda berbakat pada saat pembentukannya, yaitu Jamella, Fidania, Alya Syarani, Kinanti, Olivia, Helene, Inara, Daniel, David, dan Elsa.