Berikut ini nominal dana bantuan PIP untuk setiap satuan pendidikan yang cair untuk kelas akhir:
- Sekolah Dasar (SD): Rp225.000 diberikan kepada siswa baru dan kelas akhir
- Siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP): Rp375.000 diberikan kepada siswa baru dan kelas akhir
- Siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) atau Sekolah Menengah Kejuruan (SMK): Rp500.000-Rp900.000 diberikan kepada siswa baru dan kelas akhir
Bantuan ini dapat digunakan oleh para siswa/siswi untuk berbagai keperluan pendidikan seperti membeli seragam sekolah hingga uang saku.
Cara Cek Bantuan PIP 2025
Berikut cara mengecek bantuan PIP 2025 yang dapat dilakukan melalui situs resmi
- Buka browser di perangkat mendukung
- Kunjungi situs resmi pip.kemdikbud.go.id
- Input Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) dan Nomor Induk Kependudukan (NIK)
- Masukkan kode captcha berupa penjumlahan sederhana
- Tekan 'Cek Penerima PIP' untuk mengetahui status penerimaan peserta didik
Demikian itulah informasi seputar pengecekan PIP 2025 yang dijadwalkan cair mulai hari ini. Semoga membantu.