Selama Libur Lebaran, Volume Sampah Tembus 120 Ton per Hari di Pandeglang

Rabu 09 Apr 2025, 18:55 WIB
Tumpukan sampah di TPA Bangkonol di Kecamatan Bangkonol, Pandeglang. (Sumber: Dok. Warga)

Tumpukan sampah di TPA Bangkonol di Kecamatan Bangkonol, Pandeglang. (Sumber: Dok. Warga)

PANDEGLANG, POSKOTA.CO.ID - Volume sampah di Kabupaten Pandeglang bertambah selama libur Lebaran.

Sekretaris Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Pandeglang, Winarno mengungkapkan, rata volume sampah mencapai 210 ton per hari atau bertambah dua kali lipat daripada hari biasa.

"Selama libur Lebaran volume sampah alami peningkatan dibandingkan hari biasa. Sampah yang diangkut perhari sebanyak 120 ton," kata Winarno, Rabu, 9 April 2025.

Winarno mengatakan, lima armada dikerahkan untuk mengangkut sampah setiap harinya.

Baca Juga: DLH Butuh 5 Hari Angkut Sampah Menggunung di Wangunsari Lembang

Namun, setiap armada hanya mampu mengangkut sampah satu rit per hari, karena lokasi Tempat Pembuangan Akhir (TPA) cukup jauh.

"Per harinya kami mengerahkan lima armada, tapi hanya bisa satu kali angkut per armada, karena buangnya ke TPA Bangkonol. Jadi lima armada dikali enam hari kerja dikali tujuh ton per rit, kurang lebih 210 ton," ucap dia.

Menurutnya, sebagian besar sampah berasal dari kawasan wisata. Sampah berasal dari sisa makanan yang dibawa para wisatawan.

"Sampah yang kita angkut berasal dari tempat-tempat yang sudah disediakan bak atau tong sampah, baik di hotel-hotel maupun di kawasan wisata," ujarnya.

Baca Juga: Pengelola Sampah Mandiri di Desa Wangunsari Lembang Catut Nama Karang Taruna

Ketua Komunitas Peduli Pariwisata Carita (KPPC), Supriadi Franky menyampaikan, bertambahnya volume sampah di kawasan wisata selama libur Lebaran, beriringan dengan lonjakan wisatawan.

Berita Terkait

News Update