Ilustrasi kekerasan seksual yang dilakukan oleh oknum PPDS FK UNPAD di Rumah Sakit Hasan Sadikin. (Sumber: Freepik)

Nasional

Kronologi Kekerasan Seksual Oknum Dokter PPDS UNPAD di RSHS, Pelaku Sudah Ditangkap Polda Jabar

Rabu 09 Apr 2025, 16:35 WIB

POSKOTA.CO.ID - Baru-baru ini viral terkait adanya dugaan pemerkosaan atau kekerasan seksual yang dialami oleh keluarga pasien di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS), Bandung Jawa Barat.

Informasi adanya kasus ini diunggah dalam story @drg.mirza yang mendapatkan kabar ada dua residen anestesi PPDS FK Unpad yang melakukan pemerkosaan kepada penunggu pasien dengan menggunakan obat bius.

Selain akun tersebut, akun @ppdsgramm pun mengunggah kronologi kejadian berdasarkan keterangan korban.

Baca Juga: Diduga Perkosa Keluarga Pasien, Dokter PPDS Unpad Dipecat: Begini Kronologi dan Fakta Terbarunya

Kronologi Kekerasan Seksual Dokter PPDS Unpad

Mengutip dari akun @ppdsgramm, disebutkan bahwa korban sedang menunggu pasien di ruang ICU yang merupakan ayahnya.

Kemudian pelaku menawari korban untuk cross match, karena membutuhkan darah serta dengan bujukan agar prosesnya cepat selesai.

Korban dibawa ke gedung MCHC lantai 7 yang merupakan gedung baru dan masih kosong.

Di lantai tersebut, korban diminta untuk mengganti pakaian dengan baju pasien serta dipasang akses IV.

Baca Juga: Lalai Tak Isi PPDS, Guru SMAN 1 Mempawah Salahkan Banjir usai Didemo Siswa Gagal Ikut SNBP

Selanjutnya, pelaku memasukkan obat bius pada korban dan diduga kejadian ini terjadi pada saat tengah malam.

Korban sadar setelah empat jam, dan pelaku terlihat mondar-mandi di lorong lantai 7. Kemudian di boyong sekitar pukul 4.00 atau 5.00 WIB, korban terlihat jalan sempoyongan.

Setelah itu, korban mengeluh sakit bukan hanya di area tangan tetapi di area kemaluan.

Kemudian korban meminta visum di Spog serta ditemukan ada bekas sperma. Lebih lanjut, di gedung MHCH tersebut ditemukan adanya bekas sperma bercecer serta kantong keresek yang berisi kondom bekas dan obat bius.

Baca Juga: Setalah Minta Maaf Terkait Kasus Bullying, Undip dan RSUP Dr Kariadi Bocorkan Ada Pungutan Iuran Puluhan Juta ke Mahasiswa PPDS

Pelaku Ditangkap

Dari kabar terbarunya, pelaku yang merupakan dokter PPDS Anestesi ditangkap oleh Polda Jabar.

Direktur Reserse Kriminal Umum (Dikrimum) Polda Jabar Komber Surawan mengatakan bahwa pelaku telah ditangkap dan dalam kondisi penahanan.

“Sudah kami tangkap dan ditahan pada 23 Maret,” ucapnya.

Ia juga menjelaskan tersangkan berusia 31 tahun dengan inisial PAP dan sedang menempuh pendidikan spesialis anestesi.

Baca Juga: Undip Akui Adanya Kasus Perudungan di PPDS, Komisi IX DPR RI Dukung Pemberian Saksi Kepada Para Pelaku

“Jadi kalau istilah di sana dia sedang mengambil spesialis anestesi,” pungkasnya.

Universitas Padjajaran (UNPAD) pun buka suara dan mengecam keras kekerasan seksual di lingkungan kesehatan dan akademik.

Pihaknya akan melakukan pendampingan bagi korban serta mengawal proses hukum sampai tuntas dan transparan.

Tags:
Universitas PadjajaranpemerkosaanFK UnpadPPDSviralkekerasan seksual RSHS

Muhammad Dzikrillah Tauzirie

Reporter

Muhammad Dzikrillah Tauzirie

Editor