Buat Konten Edukasi YouTube yang Ngehits dan Hasilkan Cuan, Begini Caranya

Rabu 09 Apr 2025, 11:26 WIB
Coba pelajari cara membuat konten edukasi berupa video yang bisa dimonetisasi, hits dan menghasilkan cuan. (Sumber: YouTube/@Dana Milenial)

Coba pelajari cara membuat konten edukasi berupa video yang bisa dimonetisasi, hits dan menghasilkan cuan. (Sumber: YouTube/@Dana Milenial)

Inilah cara untuk membuat konten edukasi seperti channel Singkat Cerita.

1. Membuat Naskah atau Narasi

Cara pertama yang bisa Anda lakukan adalah membuat naskah atau narasi untuk video Anda.

Anda bisa menggunakan aplikasi seperti ChatGPT untuk membantu menulis narasi dengan prompt seperti ini:

"Jelaskan semua jenis bela diri dalam 10 menit." Narasi tersebut nantinya akan digunakan untuk voice-over.

2. Membuat Voice-over

Untuk voice-over, Anda bisa menggunakan suara Anda sendiri guna memberikan nuansa yang lebih personal dan eksklusif.

Suara asli akan membuat video Anda lebih unik, dan monetisasi menjadi mudah diterima karena tidak ada masalah hak cipta.

3. Membuat Thumbnail

Thumbnail yang menarik sangat penting untuk meningkatkan klik pada video Anda.

Gunakan aplikasi seperti Pixel Lab untuk membuat thumbnail.

Cukup pilih background putih, tambahkan gambar yang relevan dengan topik video (misalnya gambar karate untuk topik bela diri), dan masukkan teks yang menjelaskan topik video.

4. Mengedit Video

Untuk mengedit video, Anda bisa menggunakan aplikasi seperti CapCut.

Mulailah dengan menambahkan background, lalu masukkan narasi yang sudah Anda buat tadi.

Sesuaikan durasi video dengan narasi yang ada, misalnya video berdurasi 10 menit.

Berita Terkait

News Update