POSKOTA.CO.ID - Weton atau hari lahir dalam tradisi Jawa memiliki makna dan pengaruh besar dalam kehidupan seseorang, termasuk mengenai keberuntungan.
Setiap weton memiliki sifat dan potensi yang dapat memengaruhi perjalanan hidup seseorang.
Misalnya dari yang semula miskin bisa menjadi sultan.
Berdasarkan informasi yang dihimpun dari kanal YouTube Alun Firmansyah, inilah 10 weton yang dipercaya dapat mengubah nasib dari miskin menjadi kaya raya menurut ramalan primbon Jawa.
Baca Juga: 4 Weton Wanita yang Menjadi Primadona Kaum Pria Menurut Primbon Jawa
Tentunya perubahan nasib tersebut terjadi berkat kerja keras, ketekunan, dan keberuntungan yang dimiliki.
1. Senen Pahing
Weton Senen Pahing memiliki jumlah neptu 13, yang membuatnya dikenal sebagai pribadi yang sederhana, ramah, dan sopan santun.
Tapi, orang dengan weton ini juga dikenal pendiam dan tertutup.
Tak hanya itu, orang dengan weton Senin Pahing memiliki potensi besar untuk mencapai kejayaan.
Mereka sangat tangguh dan mampu bertahan dalam segala kondisi, bahkan diyakini memiliki darah biru.
Masa kejayaan bagi pemilik weton ini terjadi pada usia 24 hingga 29 tahun dan 48 hingga 53 tahun.
Mereka berpeluang besar meraih kesuksesan dan kemakmuran.
2. Kamis Pahing
Orang yang lahir pada weton Kamis Pahing dikenal memiliki intuisi tajam, bijaksana, serta pandai dalam menyusun strategi bisnis.
Mereka memiliki kemampuan beradaptasi yang baik dan memiliki kecerdasan tinggi.
Pemilik weton ini juga dikenal amanah, bertanggung jawab, dan pantang menyerah.
Mereka memiliki potensi besar untuk meraih kekayaan pada usia 19 hingga 24 tahun dan 43 hingga 48 tahun.
Baca Juga: 5 Weton Paling Ditakuti dan Sering Dianggap Disegani dalam Primbon Jawa, Jangan Main-Main!
3. Senen Wage
Weton Senen Wage dikenal sebagai weton urat emas atau titisan dewa kekayaan.
Orang yang lahir pada weton ini biasanya mendapatkan rezeki melimpah dan merubah nasib mereka menjadi kaya raya.
Mereka memiliki sifat sportif, etos kerja tinggi, dan jiwa sosial yang besar.
Masa kejayaan weton ini terjadi pada usia 40 hingga 55 tahun, dan mereka akan menikmati hasil kerja kerasnya.
4. Selasa Wage
Selasa Wage dikenal dengan semangat yang tinggi dan mental yang kuat.
Pemilik weton ini memiliki kemampuan adaptasi yang baik dalam menghadapi perubahan ekonomi.
Mereka cenderung menjadi bawahan yang dapat diandalkan dan fokus mengejar kesuksesan.
Weton ini diprediksi memiliki potensi besar untuk meraih kejayaan dan menjadi kaya raya.
5. Selasa Kliwon
Weton Selasa Kliwon dikenal dengan kecerdasan, rasa ingin tahu tinggi, dan loyalitas yang luar biasa.
Orang yang lahir pada weton ini memiliki tanggung jawab yang besar dalam hubungan baik, baik dalam persahabatan maupun percintaan.
Mereka memiliki sifat yang ambisius dan pantang menyerah.
Weton ini diyakini dapat mengubah nasib dari miskin menjadi kaya raya dengan kerja keras dan ketekunan.
Baca Juga: 6 Weton Ini Harus Rasakan Masa Pahit Dulu Baru Bisa Kaya! Cek Sekarang
6. Selasa Legi
Weton Selasa Legi dikenal dengan sifat tenang, rajin, dan ulet.
Meskipun kehidupan mereka sulit saat kecil, pengalaman itu membentuk mereka menjadi pribadi yang lebih baik dan lebih giat bekerja.
Mereka memiliki tekad kuat untuk meraih kesuksesan dan dipercaya akan mengalami perubahan nasib dari miskin menjadi kaya raya dengan kerja keras yang tak kenal lelah.
7. Rabu Pahing
Rabu Pahing merupakan weton yang dipengaruhi oleh elemen Banyu (air) dan dikenal sebagai orang yang murah hati dan dermawan.
Pemilik weton ini memiliki rezeki yang lancar dan mudah beradaptasi.
Mereka juga mempunyai bakat alami untuk sukses dan menjadi kaya raya.
Sifat positif seperti tenang, mudah bergaul, dan disenangi banyak orang menjadikan mereka sukses dalam kehidupan.
8. Kamis Legi
Weton Kamis Legi dikenal sebagai pribadi yang bijaksana, adil, dan sangat dermawan.
Meskipun mereka mudah marah dan sensitif, mereka memiliki sifat pantang menyerah, mandiri, dan gigih dalam profesi dan finansial.
Kamis Legi diyakini akan bangkit dari kemiskinan dan mengumpulkan harta serta kemewahan di masa hidupnya.
9. Sabtu Kliwon
Weton Sabtu Kliwon memprediksi perubahan besar dalam hidup seseorang.
Mereka dikenal bijaksana, tenang, dan memiliki jiwa kasih yang tinggi.
Pemilik weton ini memiliki peluang besar untuk meraih kesuksesan dan hidup makmur berkat karisma dan bakat pimpinan yang alami.
Mereka memiliki daya tarik luar biasa di dunia kerja atau bisnis, yang memudahkan mereka merubah nasib.
10. Minggu Kliwon
Minggu Kliwon dikenal dengan karakter sabar, hati yang bersih, dan sifat mengayomi.
Meskipun tidak selalu mudah, orang dengan weton ini memiliki kekuatan batin yang luar biasa.
Mereka mampu bangkit dari kegagalan dan mengartikan kegagalan sebagai pelajaran untuk maju.
Dengan spiritualitas yang kuat, mereka akan mampu menghadapai rintangan dan mencapai kesuksesan.
Baca Juga: 3 Weton Ini Dipercaya Punya Kharisma Alami dan Keberuntungan Luar Biasa Menurut Primbon Jawa
Setiap weton memiliki potensi yang unik untuk merubah nasib.
10 weton yang telah dibahas di atas menunjukkan bahwa dengan kerja keras, ketekunan, dan sikap pantang menyerah, seseorang bisa mengubah kehidupan mereka dari miskin menjadi kaya raya.
Akan tetapi, tak kalah penting adalah doa dan usaha yang berkelanjutan dalam setiap langkah yang diambil.
Semoga artikel ini memberikan inspirasi dan motivasi untuk kita semua, dan ingatlah bahwa kesuksesan datang dari usaha yang konsisten dan tekad yang kuat.