Ekspresi Najwa Shihab jadi sorotan warganet (Sumber: YouTube/Najwa Shihab)

Nasional

Wawancarai Presiden Prabowo Terkait Isu RUU Polri, Ekspresi Najwa Shihab Jadi Sorotan Warganet

Selasa 08 Apr 2025, 21:31 WIB

POSKOTA.CO.ID - Presiden Prabowo Subianto diketahui melakukan wawancara bersama 7 jurnalis dari media yang berbeda-beda, salah satunya Najwa Shihab.

Najwa Shihab menjadi perwakilan dari Narasi yang berkesempatan mewawancarai Presiden Prabowo Subianto bersama 6 jurnalis senior dari media berbeda.

Adapun media yang mewawancarai Prabowo di kediaman Hambalang, Bogor, Jawa Barat pada Minggu, 6 April 2025 kemarin di antaranya ada Lalu Mara Satriawangsa Pemimpin Redaksi tvOne, Uni Lubis Pemimpin Redaksi IDN Times, Najwa Shihab Founder Narasi, Alfito Deannova Gintings Pemimpin Redaksi Detikcom, Retno Pinasti Pemimpin Redaksi SCTV-Indosiar dan Sutta Dharmasaputra Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab Harian Kompas.

Baca Juga: Presiden Prabowo Subianto Beberkan Alasan Pengesahan RUU TNI Dipercepat: Tidak Ada Niat Dwifungsi

Mereka berkumpul duduk melingkar dengan meja bundar di tengah-tengah. Satu per satu jurnalis dipersilakan mengajukan pertanyaan terkait isu-isu yang belakangan ramai diperbincangkan dan diprotes oleh masyarakat.

Mulai dari isu UU TNI yang sah hingga jebloknya IHSG, para jurnalis tersebut menanyakan langsung kepada Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto.

Pada kesempatan itu, Najwa Shihab menjadi sosok yang disoroti oleh warganet atau masyarakat lantaran ekspresinya yang dinilai sangat berhati-hati, tidak seperti Najwa Shihab yang terkenal melempar pertanyaan tajam kepada narasumber.

Bahkan ada pula yang berpendapat bahwa Najwa tampak seperti menahan sesuatu karena suaranya bergetar, berbeda dengan sosoknya di wawancara-wawancara sebelumnya yang biasa.

"Udah pada pada nonton Najwa Shihab interview Pak Prabowo? Gue nonton interviewnya aja kasian. Terlihat sangat berhati-hati memilih kata-kata," tulis salah satu akun @luf**** di media sosial X, dikutip pada Selasa, 8 April 2025.

Setidaknya ada 100 lebih akun yang menanggapi dan beranggapan serupa terkait sosok Najwa di wawancara tersebut.

"Dari yang gue saksikan, pertanyaan Najwa tetap berbobot dan cukup tajam, TAPI cara penyampainnya ke Prabowo janggal, menyita perhatian. Suaranya tertahan, kaya mau nangis. Senyuman gak bisa bohong," sambung akun @re***.

"KAN, aku juga notice mba nana kelihatan lebih emosional kaya pengen nangis dan tertekan doi juga lebih banyak diemnya. kentara banget gak nyaman di sirkel itu," tulis akun @ha***.

"Setuju sih, terlihat ternyata mba Najwa Shihab gak bisa sefrontal biasanya di situ dan ada kelelhan jelas di matanya," tulis akun @vi***.

Sebagai informasi, pada kesempatan wawancara tersebut, Najwa Shihab melontarkan pertanyaan kepada Prabowo terkait isu RUU Polri yang menjadi sorotan masyarakat.

"Secara spesifik saya akan menanyakan tentang RUU Polri karena di situ tampak kewanangan kepolisian akan ditambah padahal isu krusialnya adalah pengawasan yang minim dilihat dari abuse of power yang dilakukan aparat, mulai dari kasus pelecehan seksual, korupsi hingga kekerasan yang dilakukan aparat," ucap Najwa dalam tayangan YouTube Narasi Newsroom yang dikutip pada Selasa, 8 April 2025.

Najwa menambahkan pertanyaan tentang apakah Prabowo menyetujui bahwa Polri perlu diperluas kewenangannya atau justru diperluas pengawasan dan kewenangan yang diperkecil.

Prabowo memberikan jawaban dengan menjelaskan kewenangan Polri melalui suaranya yang tegas ketika menjabarkannya.

Kendati demikian, respon Prabowo itu dianggap tidak menjawab oleh warganet. Oleh sebab itu, nama Presiden RI viral di media sosial X dan menduduki trending topik dengan ratusan ribu cuitan.

Tags:
RUU PolriPresiden RIwawancara PrabowoNajwa ShihabPrabowo Subianto

Mitha Aullia

Reporter

Mitha Aullia

Editor