Pihaknya mengatakan bahwa musibah ambruknya plafon cafe di luar dari kuasa dan kendali untuk mengevakuasi para pengunjung dan staf pada saat itu.
Hal itu disampaikan langsung oleh pihak kafe melalui akun Instagram resminya @titikkoma.tanjungselor.
Baca Juga: Viral Maling di Bandung Terjebak di Plafon Rumah Warga Tak Berdaya
“Kami ingin meminta maaf yang sebesar-besarnya atas musibah lepas plafon yang terjadi di outlet kami kemarin sore,“ tulis pihak kafe.
Lebih lanjut, pihaknya mengatakan bahwa hasil dari evaluasi nya mengetik tok kan insiden tersebut terjadi karena adanya kelalaian pemasangan rangka plafon yang kurang kuat.
“Berdasarkan evaluasi dan analisa awal kami kejadian ini terjadi karena kelalaian pada satu pemasangan plafon dan interior untuk struktur bangunan yang masih kuat,“ katanya.
Saat ini, kafe tersebut akhirnya ditutup sementara untuk dilakukannya perbaikan kerangka yang lebih kuat lagi.