Pasalnya, ia masih berharap kepada anak asuh Nova Arianto untuk bisa mendulang prestasi di Piala Asia U-17 2025.
Oleh karena itu, Erick meminta kepada Evandra Florasta cs untuk tetap fokus dalam menghadapi ajang tersebut.
Baca Juga: Daftar Pemain Svay Rieng yang Perlu Diwaspadai Madura United, Salah Satunya Punggawa Timnas Kamboja
"Tapi ingat, perjuangan belum selesai," ucap Menteri BUMN tersebut.
"Para pemain dan tim pelatih harus kembali fokus ke pertandingan Piala Asia U-17 berikutnya untuk meraih prestasi terbaik di Piala Asia U-17 2025," jelasnya.
Selanjutnya, skuad Garuda Muda bakal berhadapan dengan Afghanistan di laga terakhir Grup C Piala Asia U-17 2025.
Pertandingan tersebut bakal dilangsungkan di Stadion Prince Abdullah Al Faisal, Jeddah, pada Jumat 11 April 2025, dini hari WIB.