Cek sinopsis film Pabrik Gula Uncut. (Sumber: imdb)

HIBURAN

Sinopsis Film Pabrik Gula Uncut Bikin Bulu Kuduk Merinding, Benarkah dari Kisah Nyata?

Selasa 08 Apr 2025, 16:34 WIB

POSKOTA.CO.ID - Film horor Indonesia berjudul Pabrik Gula masih menjadi trending topik dan bikin banyak penonton penasaran.

Sejak tayang perdana pada 31 Maret 2025, film ini sudah menyentuh 1 juta penonton di bioskop.

Kisah cerita yang seram diangkat dari kisah nyata kabarnya membuat bulu kuduk penonton merinding.

Nah bagi yang mau nonton film Pabrik Gula ini, bisa simak berikut ini sinopsis ceritanya lengkap.

Baca Juga: Sejarah Pabrik Gula Gondang Winangoen, Lokasi Syuting Film Horor Berjudul ‘Pabrik Gula’

Film Pabrik Gula Uncut

Ilustrasi poster Film Pabrik Gula. (Sumber: Instagram/@pabrikgulafilm)

Film Pabrik Gula yanng digarap oleh Awi Suryadi ini dirilis dalam 2 versi berbeda. Ada film reguler yang tayang di jam kuning, yakni siang hingga sore hari, kemudian versi uncut yang tayang di jam merah malam hari.

Perbedaan dari kedua versi ini sebenarnya tidak terlalu signifikan. Durasi film juga hanya tarpaut 1 menit, namun kabarnya menyimpan adegan yang menarik.

Banyak dari penonton pada akhirnya penasaran dengan versi uncut untuk ditonton di bioskop pada malam hari.

Film Pabrik Gula dibintangi sederet artis kenamaan tanah air seperti Arbani Yasiz, Ersya Aurelia, Erika Carlina, Bukie B. Mansyur, Wavi Zihan, Benidictus Siregar, Arif Alfiansyah, Azela Putri, Vonny Anggraini, dan Budi Ros.

Baca Juga: Nonton Film Horor Pabrik Gula Uncut Adegan 1 Menit Viral Bisa di LK21 dan IndoXXI? Cek Dulu di Sini

Sinopsis Pabrik Gula Uncut

Film Pabrik Gula Uncut yang sedang tayang di bioskop. (Sumber: Instagram/filmpabrikgula)

Film Pabrik Gula Uncut ini dikategorikan sebagai film 21 plus untuk, sedangkan versi reguler di jam kuning dikategorikan untuk 17 plus.

Berdasarkan trailer resmi yang diunggah di kanal YouTube MD Pictures, dapat disimpulkan alur cerita film ini secara garis besar.

Film ini mengisahkan serangkaian peristiwa mistis yang menimpa sekelompok buruh di sebuah pabrik pengolahan tebu.

Para pekerja musiman berbondong-bondong datang untuk mencari penghidupan baru dengan harapan mengubah takdir mereka.

Baca Juga: Profil Lengkap Erika Carlina dan Bukie, Pemeran Ikonik Film Pabrik Gula Versi Uncut yang Viral di TikTok

Awalnya, segala aktivitas berjalan normal tanpa hambatan, dan para buruh dapat menyelesaikan tugas mereka dengan baik.

Namun, keadaan berbalik ketika salah seorang pekerja memasuki ruang gudang yang gelap dan sunyi.

Di tempat itu, ia menyaksikan fenomena aneh yang tidak bisa dijelaskan secara logika, diyakini sebagai akibat pelanggaran terhadap larangan setempat sehingga mengundang kemarahan makhluk halus yang menghuni pabrik.

Berbagai kejadian irasional mulai meneror para buruh, mulai dari kecelakaan misterius hingga gangguan gaib yang terus-menerus, mengancam nyawa mereka satu per satu.

Konflik semakin rumit ketika terungkap adanya perjanjian rahasia di masa lalu antara para pekerja dengan Sang Ratu Gaib, penguasa pabrik gula tersebut.

Konon ceritanya diangkat dari kisah nyata tulisan Simpleman yang sempat viral beberapa tahun lalu.

Bagi yang penasaran bisa tonton kengerian film Pabrik Gula Uncut ini di bioskop kesayangan Anda.

Tags:
sinopsis film Pabrik Gula Uncutsinopsis film Pabrik GulaFilm Pabrik Gula UncutFilm Pabrik GulaPabrik Gula UncutPabrik Gula

Muhammad Faiz Sultan

Reporter

Muhammad Faiz Sultan

Editor