Namun, pandangan bahwa Najwa sudah 'tumpul' tidak diamini oleh semua netizen.
Kubu kedua justru muncul dengan argumen sebaliknya, terutama setelah momen wawancara Najwa Shihab bersama lima pemimpin redaksi media lainnya dengan Presiden Prabowo Subianto yang diundang langsung ke kediaman Presiden.
Dalam sesi wawancara tersebut, sebagian netizen justru menilai Najwa masih menunjukkan kelasnya.
"Well setidaknya @NajwaShihab masih kritis dan tajam, sayangnya sepertinya Narsum ga mau terjebak dgn pertanyaan yg dilontarkan, mungkin Krn forumnya terlalu byk peserta..." tulis salah satu pengguna X
Mereka menyoroti beberapa pertanyaan yang dilontarkan Najwa kepada Presiden Prabowo dianggap tetap tajam, relevan, dan berani.
Meskipun format wawancaranya berbeda (tidak sendirian), bagi kelompok netizen ini, Najwa tetap mampu menyelipkan pertanyaan-pertanyaan penting yang membutuhkan jawaban tegas dari seorang kepala negara.
Bagi mereka, momen ini menjadi bukti bahwa 'taring' Najwa Shihab belum sepenuhnya hilang.