POSKOTA.CO.ID - Artikel ini berisi berbagai ucapan selamat Idul Fitri 2025 yang pas untuk dibagikan melalui WhatsApp. Simak kumpulan ucapan berikut!
Mengirimkan ucapan Lebaran merupakan cara yang indah untuk merayakan momen penuh berkah ini bersama keluarga dan sahabat, terutama jika tidak bisa berkumpul secara langsung.
Berikut beberapa rekomendasi ucapan Selamat Idul Fitri 2025 dalam Bahasa Indonesia yang bisa Anda bagikan melalui WhatsApp:
Baca Juga: 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas untuk Mudik Lebaran, Begini Tips Pemilihan dan Perawatannya
Ucapan Selamat Idul Fitri 2025
- Selamat Idul Fitri 2025! Takbir sudah menggema, Idul Fitri pun tiba. Izinkan tangan mengatup, ucapkan Minal aidzin wal faidzin, mohon maaf lahir dan batin!
- Semoga hari kemenangan ini membawa kedamaian dan keberkahan bagi kita semua. Mohon maaf lahir dan batin.
- Minal Aidin Wal Faizin, mohon maaf lahir dan batin. Semoga satu-satunya air mata yang tertumpah di hari ini adalah air mata suka cita dan kebahagiaan. Selamat Idul Fitri 2025!
- Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H. Semoga Allah menerima amal ibadah dari kami dan dari kamu sekalian.
- Lantunan indah suara takbir telah berkumandang, sudah saatnya kita mengucapkan Minal ‘Aidin Wal Faidzin, mohon maaf lahir dan batin.
- Sebening embun pagi, setulus mentari menyinari bumi. Selamat Idul Fitri! Semoga Allah selalu bersamamu dalam setiap langkah kehidupan.
- Selamat Idul Fitri! Semoga Allah membuka pintu kesuksesan dan memberkahi Anda, hari ini dan selamanya.
- Hari kemenangan ini adalah waktu yang tepat untuk bersyukur atas segala nikmat dari Allah SWT.
- Mata dapat salah lihat, telinga dapat salah dengar, mulut dapat salah bicara, hati dapat salah sangka. Di hari yang fitri ini, mohon maaf lahir dan batin.
- Orang yang paling mulia adalah mereka yang senantiasa memberi maaf. Mari sucikan hati di hari nan fitri ini.
- Bila ada kata-kata khilaf dan perbuatan yang membekas luka, mohon dimaafkan. Selamat lebaran, mohon segala kesalahan dimaafkan.
- Selamat Lebaran! Dengan cahaya bulan baru, Ramadhan yang mulia akhirnya berakhir. Semoga Allah SWT melimpahkan taufik-Nya kepada kita untuk bisa mengamalkan semua pelajaran yang Ramadhan hadirkan.
- Taqabbalallahu Minna wa Minkum. Semoga Idul Fitri ini membawa berkah bagi seluruh umat Muslim di dunia.
- Semoga Allah melimpahkan kebahagiaan dan kesejahteraan kepada Anda serta keluarga. Minal Aidin Wal Faizin, mohon maaf lahir dan batin.
- Ini hari yang tepat bagi kita menyampaikan rasa syukur kepada Allah atas semua hal menakjubkan yang terjadi di sekitar kita.
- Selamat Idul Fitri 2025! Semoga hidupmu semanis kurma.
- Semoga Idul Fitri membawa keberkahan, kebahagiaan, dan kesejahteraan bagi kita semua.
- Semoga kamu diberkahi dengan kebaikan, kesabaran, dan cinta. Selamat Lebaran 2025!
- Takaballahu Minna Wa Minkum, semoga masih diberikan kesempatan untuk bertemu dengan Ramadhan dan Idul Fitri tahun depan.
- Di hari yang fitri ini, mari saling memaafkan dengan tulus.
- Selamat Idul Fitri, Mohon Maaf Lahir dan Batin. Semoga Allah memberkati Anda dengan pikiran yang jernih, hati yang bahagia, dan tubuh yang sehat.
- Selamat Hari Raya Idul Fitri 2025! Semoga Idul Fitri ini memberi kita banyak kegembiraan. Saya berharap Hari Raya Idul Fitri ini membahagiakan bagi kamu dan keluarga.
- Bulan suci telah berlalu, kini saatnya menyucikan hati dengan saling memaafkan. Mohon maaf lahir dan batin.
- Semoga dosa kita semua dilebur dan kita kembali suci di hari yang penuh berkah ini.
- Inilah hari untuk berterima kasih kepada Allah atas semua berkah yang telah diberikan kepada kita. Selamat Idul Fitri!
- Mengirimkan harapan terbaikku untukmu pada kesempatan Idul Fitri yang bahagia ini.
Semoga ucapan-ucapan ini dapat mempererat tali silaturahmi dan menambah kebahagiaan di hari raya Idul Fitri 2025.