Jika Anda tidak bisa mengandalkan tombol, Anda dapat mencoba solusi kelima yang memanfaatkan PC atau laptop.
Pertama, download dan install aplikasi PdaNet yang berfungsi sebagai driver agar HP dapat dikenali oleh PC.
Baca Juga: Cara Factory Reset HP Xiaomi
Setelah itu, ekstrak file adb.zip yang dapat Anda temukan dalam deskripsi video yang diunggah oleh kanal YouTube Kadek Gadget di judul 7 Cara Mengatasi HP Xiaomi Mode Fastboot.
Kemudian, buka CMD (Command Prompt) dan ketik perintah cd C:\adb untuk mengakses folder ADB.
Lalu, sambungkan HP yang masih berada di mode fastboot ke PC menggunakan kabel USB dan ketik perintah fastboot devices.
Jika HP terdeteksi, lanjutkan dengan mengetik perintah fastboot reboot untuk memulai reboot HP Anda.
HP Anda akan restart dan kembali normal setelah proses booting selesai.
6. Jumper pada Komponen HP
Jika solusi sebelumnya tidak berhasil dan Anda bisa membongkar HP, solusi keenam ini tidak ada salahnya dicoba.
Untuk keluar dari mode fastboot, Anda perlu membuka casing HP dan melakukan jumper pada komponen tertentu.
Cari titik yang perlu dijumper dan tekan secara hati-hati hingga HP merespons dengan getaran dan mulai reboot.
Tunggu hingga proses booting selesai dan HP Anda akan kembali normal.