Hati-Hati! 5 Kebiasaan Sepele Ini Bisa Bikin Kutu Rambut Betah di Kepalamu

Selasa 08 Apr 2025, 22:25 WIB
Kebiasaan ini bisa jadi penyebab kutu rambut bersarang di kepalamu. (Sumber: Pinterest/Astuce du Jour)

Kebiasaan ini bisa jadi penyebab kutu rambut bersarang di kepalamu. (Sumber: Pinterest/Astuce du Jour)

POSKOTA.CO.ID - Kutu rambut bisa menjadi masalah yang mengganggu, menyebabkan rasa gatal dan ketidaknyamanan di kulit kepala.

Meski sering dikaitkan dengan kebersihan yang kurang terjaga, faktanya ada banyak kebiasaan sehari-hari yang tanpa disadari bisa menjadi penyebab utama kutu rambut.

Oleh karena itu, penting untuk mengetahui penyebab serta cara efektif mencegah dan menghilangkan kutu agar rambut tetap sehat dan bebas dari gangguan.

Baca Juga: 7 Cara Atasi Rambut Kering Ini Bisa Dilakukan di Rumah dan Mudah Dipraktekan, Coba Yuk!

Kutu rambut merupakan parasit kecil yang hidup di kulit kepala manusia dengan cara menghisap darah. Keberadaannya tidak hanya menimbulkan rasa gatal, tetapi juga dapat menyebabkan iritasi dan peradangan jika tidak segera ditangani.

Banyak orang mengira bahwa kutu hanya menyerang mereka yang jarang menjaga kebersihan, padahal beberapa kebiasaan lain seperti berbagi barang pribadi atau tidak mengeringkan rambut dengan benar juga bisa menjadi faktor penyebabnya.

Melansir dari kanal YouTube SKWAD Beauty, berikut Poskota rangkum beberapa penyebab munculnya kutu rambut, gejala yang ditimbulkan, serta cara-cara efektif untuk mengatasinya.

Baca Juga: Rambut Sehat dan Lebat! Ini 7 Cara Alami untuk Mengatasi Kerontokan

Penyebab Munculnya Kutu Rambut

1. Jarang Keramas

Jika seseorang malas mencuci rambut, kotoran dan minyak akan menumpuk di kulit kepala. Kondisi ini menjadi tempat ideal bagi kutu untuk berkembang biak.

Disarankan untuk keramas minimal tiga kali seminggu bagi pemilik kulit kepala kering, dan lebih sering bagi yang memiliki kulit kepala berminyak.

2. Tidak Mengganti Sarung Bantal Secara Berkala

Lingkungan yang kotor, seperti sarung bantal, guling, dan sprei yang jarang diganti, bisa menjadi sarang kutu. Oleh karena itu, penting untuk rutin mencuci tangan dan mengganti perelengkapan tidur agar terhindar dari kutu rambut.

3. Rambut Basah yang Dibiarkan Lama

Berita Terkait

News Update