POSKOTA.CO.ID - Kehadiran film horor terbaru berjudul Pabrik Gula, karya produksi dari rumah produksi MD Pictures, membuat netizen penasaran dan bertanya-tanya dimana lokasi syuting film Pabrik Gula yang viral.
Sejak dirilis pada akhir Maret 2025, film ini langsung menyita perhatian penonton karena jalan cerita yang mencekam dan suasana yang begitu nyata sehingga membuat siapa pun yang menontonnya merasa ikut dibawa ke dalam kisah penuh teror itu.
Film ini mengangkat cerita menyeramkan yang dialami oleh sekelompok buruh musiman di sebuah pabrik tua pengolahan tebu.
Alur yang diadaptasi dari thread viral tulisan Simple Man di media sosial X tersebut menyuguhkan pengalaman horor yang tidak hanya sekadar fiksi, tetapi diyakini terinspirasi dari kisah nyata yang pernah menghebohkan publik beberapa tahun lalu.
Tak butuh waktu lama, Pabrik Gula mencetak rekor luar biasa dengan meraih lebih dari 2 juta penonton hanya dalam beberapa hari setelah penayangannya.
Baca Juga: Pabrik Gula Gondang Winangoen, Ternyata Ini Lokasi Syuting Film Pabrik Gula yang Viral
Angka ini menunjukkan antusiasme luar biasa dari masyarakat yang penasaran dengan latar belakang cerita serta nuansa mencekam yang dihadirkan sepanjang film berlangsung.
Lokasi Syuting Film Pabrik Gula yang Menambah Kesan Mistis
Salah satu daya tarik utama film ini adalah penggunaan lokasi syuting yang benar-benar autentik.
Banyak penonton bertanya-tanya, di mana sebenarnya lokasi pabrik tua yang digunakan dalam pengambilan gambar?
Bukan sekadar set buatan, ternyata tempat tersebut benar-benar ada di dunia nyata.
Lokasi pengambilan gambar film ini berada di sebuah bangunan bersejarah bernama Pabrik Gula Gondang Winangoen, yang terletak di wilayah Desa Plawikan, Kecamatan Jogonalan, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.
Bangunan ini berdiri megah sejak zaman kolonial dan dulunya merupakan pusat industri gula yang cukup penting di era Hindia Belanda.
Bangunan pabrik yang kini sebagian sudah tidak aktif ini menyimpan nuansa klasik sekaligus angker, sehingga sangat mendukung suasana kelam dalam film.
Dinding-dinding tua yang mulai berlumut, cerobong besar yang menjulang tinggi, serta lorong-lorong sempit yang seolah menyimpan misteri, semuanya mampu menambah kesan menyeramkan yang tidak dibuat-buat.
Jejak Sejarah Pabrik Gula Gondang Winangoen
Bukan hanya jadi latar film horor, Pabrik Gula Gondang Winangoen juga merupakan situs penting dalam sejarah industri Indonesia.
Pabrik ini dulunya menjadi salah satu pusat pengolahan tebu terbesar di Jawa Tengah dan sempat menjadi ikon kebangkitan ekonomi di masa kolonial.
Seiring waktu, operasional pabrik semakin menurun, hingga akhirnya sebagian besar kegiatan produksi dihentikan.
Namun bangunannya tetap dipertahankan dan bahkan dialihfungsikan menjadi salah satu objek wisata sejarah dan edukasi tentang gula di Indonesia.
Kini, setelah film Pabrik Gula viral, jumlah pengunjung ke lokasi ini meningkat drastis. Banyak yang penasaran ingin melihat langsung tempat yang digunakan sebagai latar kisah menyeramkan dalam film tersebut.
Pabrik Gula bukan sekadar film horor biasa. Selain menyuguhkan cerita yang mencekam, film ini juga mengangkat kembali sejarah tempat yang pernah berjaya di masa lalu.
Lokasi syutingnya, yakni Pabrik Gula Gondang Winangoen, memberi warna tersendiri yang membuat cerita terasa sangat nyata.
Kalau kamu penasaran dengan suasana asli pabrik yang digunakan dalam film, tak ada salahnya menjadwalkan kunjungan langsung ke Klaten.
Tapi tentu saja, bagi yang tak kuat nyali, cukup tonton filmnya di bioskop dan rasakan sendiri atmosfer horor yang menyelimuti dari awal hingga akhir cerita.
Akhirnya terjawab sudah dimana lokasi syuting film Pabrik Gula.