POSKOTA.CO.ID - Berikut daftar pemain Syav Rieng yang wajib diwaspadai oleh Madura United di laga semifinal AFC Challenge League 2024-25.
Laskar Sapeh Kerrab dipastikan melaju ke partai semifinal, setelah berhasil mengandaskan wakil Taiwan, Tainan City.
Di partai semifinal AFC Challenge League, Madura United bakal berhadapan dengan wakil Kamboja, Svay Rieng yang sebelumnya mampu menyingkirkan tim Myanmar, Shan United,
Leg pertama Madura United melawan Svay Rieng, bakal digelar di Stadion Nasional Morodok Techno, Phnom Penh, Kamboja pada Kamis 10 April 2025, lusa.
Baca Juga: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia, Bersiap Hadapi Tim Kuat Dunia
Ini bakal menjadi pertemuan kedua untuk Madura United dan Svay Rieng, yang sebelumnya sempat bertemu di babak penyisihan grup.
Saat itu, Madura United menaklukkan Svay Rieng FC dengan skor 2-1 dalam pertandingan yang digelar di MFF Football Centre, Ulaanbaatar, Mongolia, pada 2 November 2025.
Daftar Pemain Svay Rieng yang Perlu Diwaspadai
Tentunya secara garis besar Laskar Sapeh Kerrab sedikit banyaknya sudah mengetahui peta kekuatan Svay Rieng.
Baca Juga: Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia U-17 2025, Patrick Kluivert: Ini Baru Permulaan
Setidaknya, ada tiga pemain Svay Rieng yang perlu diwaspadai oleh skuad Madura United di pertandingan nanti.
Berikut daftar pemain Svay Rieng yang perlu mendapat perhatian lebih dari tim besutan Alfredo Vera.
Cristian Roque Silvera dos Santos
Pemain Svay Rieng pertama yang perlu diwaspadai Madura United adalah Cristian Roque Silvera dos Santos.
Baca Juga: 4 Tim Asia Lolos Piala Dunia U-17 2025, Salah Satunya Timnas Indonesia
Penyerang asal Brazil ini tampil menggila bersama Svay Rieng, dengan mencetak 5 gol di Liga Kamboja musim ini.
Di ajang AFC Challenge League 2024-25, penampilan Cristian bersama Svay Rieng pun terbilang impresif.
Pemain berusia 28 tahun ini sudah mengoleksi empat gol, di ajang AFC Challenge League 2024-25 musim ini.
Gabriel Silva
Baca Juga: Termasuk Timnas Indonesia, Berikut Daftar Tim yang Lolos ke Piala Dunia U17 2025
Selanjutnya adalah Gabriel Silva, pemain sayap Svay Rieng yang perlu diwaspadai Lulinha dan kawan-kawan.
Di kompetisi domestik, pemain asal Brazil ini berhasil menyumbang delapan gol plus empat assist untuk Svay Rieng.
Sedangkan di ajang AFC Challenge League musim ini, Gabriel Silva baru mencatatkan satu assist.
Kendati begitu, pemain berusia 28 tahun ini tetap berpotensi memberikan ancaman sehingga perlu diwaspadai Laskar Sapeh Kerrab.
Baca Juga: Tampil Gemilang, Pemain Timnas Indonesia Pratama Arhan Masuk Team of The Week Liga Thailand
Bounphachan Bounkong
Pemain Svay Rieng terakhir yang perlu diwaspadai oleh anak asuh Alfredo Vera adalah Bounphachan Bounkong.
Gelandang andalan Timnas Kamboja ini menjadi sosok yang tak tergantikan di skuad Svay rieng di musim ini.
Di ajang AFC Challenge League, pemain berusia 24 tahun ini sudah mengantongi dua assist dari empat penampilannya.
Sedangkan di kompetisi domestik, Bounphachan Bounkong berhasil membukukan 10 gol dan 6 assist dari 22 caps bersama Svay Rieng.