POSKOTA.CO.ID - Bagi pengguna HP yang harus terhubung dengan internet setiap harinya, data seluler di HP anda harus tetap kondisi menyala.
Namun terkadang ada masalah yang dihadapi data seluler tiba-tiba tidak mau muncul, padahal kondisi pengguna sedang berada di tempat yang sinyal aman.
Data seluler atau sinyal HP internet pun tidak muncul meskipun sudah dengan cara dihidupkan mode pesawat lalu dimatikan.
Baca Juga: Cara Mengatasi Data Seluler yang Tidak Muncul di Ponsel Anda
Biasanya dengan cara ini, sinyal data seluler selalu muncul secara otomatis.
Dilansir dari channel YouTube @tutoroind, ada cara mengatasi masalah data seluler tidak mau muncul secara tiba-tiba.
Inilah Cara Mudah Untuk Perbaiki dan Mengatasi Data Seluler HP Tidak Mau Muncul
Baca Juga: Tak Bisa Internetan Padahal Kondisi Data Seluler Aktif, Begini 3 Langkah Cara Memperbaikinya
1. Buka setelan atau pengaturan di HP anda. Buka kartu SIM dan jaringan seluler.
2. Buka provider di kartu SIM anda. Lalu klik APN atau nama lain Nama Titik Akses.
3. Lalu pilih setel ulang, lalu coba aktifkan data seluler, jika muncul berarti cara ini sudah berhasil.
Baca Juga: Cara Menghemat Data Seluler Hp Android, Kuota Dijamin Awet