Ilustrasi - Siswa SD menerima KIP, di mana kartu ini berlaku untuk pencairan bantuan PIP. (Sumber: Instagram/@kemendikdasmen)

EKONOMI

Bantuan PIP 2025 Sudah Cair, Begini Cara Cek Status Penerima dengan NISN dan NIK

Selasa 08 Apr 2025, 22:12 WIB

POSKOTA.CO.ID - Sejak awal April 2025, kabar pencairan bantuan sosial (bansos) Program Indonesia Pintar (PIP) telah ramai di media sosial.

Hal tersebut dibuktikan dengan munculnya foto-foto bukti struk penarikan dengan beragam nominal.

Seperti Rp900.000 yang merupakan bantuan PIP 2025 untuk jenjang SMA kelas akhir cair di Bank Negara Indonesia (BNI).

Berdasarkan pengumuman resmi dari Pusat Layanan Pembiayaan Pendidikan (Puslapdik), pencairan bantuan PIP termin 1 tahun 2025 mulai bisa dilakukan pada tanggal 10 April 2025.

Baca Juga: Bantuan PIP 2025 Cair untuk Siswa Kelas Akhir Jenjang SD, SMP, dan SMA, Ini Nominal Dana yang Diterima Lewat Kartu Indonesia Pintar

Namun, beberapa daerah sudah memulai pencairan lebih awal, bahkan sejak awal bulan April, karena SK penyaluran telah diterbitkan sejak 13 Maret 2025.

Di mana, untuk proses pemindahan saldo dana bantuan ke rekening penerima PIP membutuhkan waktu sekitar 2 minggu hingga 1 bulan.

Bukti Pencairan Bantuan PIP 2025 yang Beredar

Dilansir dari kanal YouTube Gue Rahman, ada banyak beberapa bukti foto pencairan bantuan PIP 2025 di berbagai daerah. Antara lain:

Tanggal 5 April 2025: Siswa SMA menerima Rp900.000 dari Bank BNI.

- Tanggal 2 April 2025: Siswa SD menerima Rp220.000 dengan kartu Kartu Indonesia Pintar (KIP).

- Tanggal 7 April 2025: Siswa SMP menerima Rp375.000 dari Bank Rakyat Indonesia (BRI).

- Tanggal 7 April 2025: Siswa SD lainnya menerima Rp220.000, setelah dipotong biaya administrasi.

Bantuan pendidikan per tahun untuk tahap ini lebih menyasar siswa kelas akhir di semua jenjang.

Bagi yang memiliki kartu ATM PIP juga disarankan untuk segera mengecek saldo di ATM terdekat atau bisa melalui mobile banking (M-banking) yang dapat diakses melalui handphone (HP).

Jika saldo sudah masuk, Anda bisa langsung menarik dana bansos tersebut.

Akan tetapi, apabila belum Anda bisa menunggu hingga 10 April 2025 untuk pencairan bantuan PIP semua jenjang.

Cara Mengecek Status Penerima PIP

Untuk memastikan apakah Anda terdaftar sebagai penerima bantuan PIP atau tidak, pastikan untuk melakukan pengecekan melalui situs resmi Kementrian Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen). Caranya cukup mudah:

1. Kunjungi situs resmi di pip.dikdasmen.go.id.

2. Pilih menu "Cari Penerima PIP".

Baca Juga: Dana Bansos BPNT Rp600.000 Cair Lewat KKS Bank BNI dan Diterima KPM dengan NIK KTP Terverifikasi, Benarkah Bantuan Tahap 2?

3. Masukkan Nomor Induk Siswa Nasional (NISN), Nomor Induk Kependudukan (NIK), dan hasil perhitungan yang diminta, lalu klik "Cek Penerima PIP".

Setelah itu, Anda akan mengetahui apakah kamu terdaftar sebagai penerima bantuan atau tidak.

Sekian informasi mengenai pencairan bantuan PIP yang sudah mulai beredar di beberapa daerah.

Pada tahap ini, bantuan pendidikan tersebut menyasar kelas akhir di jenjang SD, SMP, dan SMA.

Tags:
bantuan sosial bansos pip.dikdasmen.go.idcek penerima PIP bantuan PIP bantuan PIP 2025PIP 2025 Kartu Indonesia PintarNomor Induk KependudukannNomor Induk Siswa Nasional

Neni Nuraeni

Reporter

Neni Nuraeni

Editor